Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menu Favorit Atlet Asian Games 2018: Sate Madura

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Sate Ayam Madura, salah satu menu yang tersedia di Festival Kuliner Ngabuburit di mal La Piazza, Kelapa Gading, Jakarta, 31 Mei 2017. TEMPO/Luciana
Sate Ayam Madura, salah satu menu yang tersedia di Festival Kuliner Ngabuburit di mal La Piazza, Kelapa Gading, Jakarta, 31 Mei 2017. TEMPO/Luciana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sate ayam menjadi salah satu menu masakan favorit atlet Asian Games 2018, yang menginap di Harris Hotel Bekasi, Jawa Barat.

Baca juga: Ini Emas Pertama Asian Games 2018, Peluang Indonesia?

"Masakan satenya enak. Saya lihat di Bekasi ini adalah kota yang bagus," kata juru bicara  tim sepak bola Taiwan, Brian Lin, di Bekasi, Selasa, 14 Agustus 2018.

Pujian terhadap sate juga datang dari atlet Palestina Rahid Mohammed .

Marketing Communication Hotel Harris Bekasi, Syamsu Rizal, membenarkan hal itu, sebab dari banyaknya menu masakan yang disajikan oleh tiga chef khusus atlet, sate paling diminati tamu asing tersebut.

"Sate memang menu favorit atlet Asian Games yang menginap di sini. Mereka adalah pemain sepak bola dari Palestina, Taiwan dan Laos," katanya.

Rizal mengatakan, sate khas Madura itu diracik oleh tiga chef sebagai menu makan malam para atlet. Setiap harinya, manajemen menyediakan tiga kali makan kepada atlet.

Rizal mengatakan, makanan yang disediakan mengikuti semua prosedur yang disyaratkan oleh panitia Asian Games, INASGOC, termasuk kandungan gizinya.

"Jadi makanan lebih kami detailkan atas permintaan panitia, yaitu dengan mencantumkan nutrition fact atau kandungan makanan yang kami sajikan untuk para atlet. Seperti jumlah kalori dan proteinnya," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurutnya, seluruh menu masakan yang disajikan pihaknya harus melalui persetujuan panitia guna menjaga kelayakannya nutrisi atlet.

"Menu makannya beragam dan itu sudah ditentukan panitia. Dari pihak panitia melakukan cek sesuai dengan kandungan nutrisi," katanya.

Pihaknya juga tidak menyamakan varian menu yang ditawarkan kepada tamu umum dan atlet. Chef untuk melayani tamu umum dan atlet dibedakan.

"Namun kadang memang jatah tiga kali makan sehari itu tidak selalu disantap atlet dan ofisial. Kalau mereka terbentur jadwal latihan, biasanya diskip," katanya.

Baca juga: Asian Games 2018: Lawan Palestina, Timnas U-23 akan Rotasi Pemain

Dikatakan Rizal, Hotel Harris mengalokasikam 45 kamar selama gelaran Asian Games ini untuk atlet Palestina, Laos dan Taiwan.

Selain itu, kata Rizal, fasilitas lain yang disediakan ialah ruang meeting, kolam renang hingga fitnes center.

Rizal menambahkan, layanan keamanan untuk peserta Asian Games 2018 dilakukan selama 24 jam nonstop dengan melibatkan tim kepolisian setempat.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

4 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis, 14 Maret 2024. TEMPO/Randy
Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

6 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.


35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

8 hari lalu

Kerusuhan dalam pertandingan semi final Piala FA pada 15 April 1989 yang mempertemukan Liverpool dan Nottingham Forest menjadi salah satu tragedi terburuk dalam sejarah sepak bola. Peristiwa yang terjadi di Stadion Hillsborough, Sheffield, Inggris itu mengakibatkan 96 tewas dan diingat sebagai Hillsborough Disaster. Korban tewas sebagian besar merupakan suporter Liveprool. HILLSBOROUGH INQUESTS
35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

Hillsborough Disaster atau tragedi Hillsborough yang menewaskan ratusan orang termasuk yang terluka. Salah satu tragedi sepak bola dunia.


8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

15 hari lalu

Pemain Al Nassr, Sadio Mane. (Instagram/@alnassr)
8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.


Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

28 hari lalu

Indra Sjafri. PSSI
Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

Asprov PSSI Sumut menggandeng Indra Sjafri sebagai konsultan tim sepak bola yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.


Erick Thohir Beri Peringatan: Sepak Bola Negara-negara Asia Tenggara Sudah Meningkat

32 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir. PSSI.org
Erick Thohir Beri Peringatan: Sepak Bola Negara-negara Asia Tenggara Sudah Meningkat

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memperingatkan bahwa saat ini standar sepak bola negara-negara Asia Tenggara sudah meningkat.


Persik Kediri Jalin Kerjasama dengan SKASports

33 hari lalu

Persik Kediri Jalin Kerjasama dengan SKASports

Dewan Pembina Persik, Hanindhito Himawan Pramana, menyambut baik terobosan program kolaborasi strategis pengembangan Persik Kediri dengan SKASports Investments Private Limited.


Pegadaian Bangkitkan Semangat MengEMASkan Indonesia Melalui Sepak Bola

43 hari lalu

Pegadaian Bangkitkan Semangat MengEMASkan Indonesia Melalui Sepak Bola

Perhelatan sepak bola tingkat kabupaten, Pegadaian Liga 2 musim 2023-2024 telah selesai dilaknsanakan. Perhelatan yang digelar di stadion H Agus Salim, Padang, pada Sabtu, 9 Maret 2024 ini, ditutup oleh Kemenangan PSBS Biak melawan Semen Padang.


Inilah Profil 4 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Terbaru

45 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan Jay Idzes. (Instagram/@shintaeyong7777)
Inilah Profil 4 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Terbaru

Shin Tae-yong menciptakan sejarah baru di skuad timnas dengan memanggil 10 pemain naturalisasi dalam satu agenda pertandingan. Empat di antaranya baru


Arab Saudi Ajukan Diri sebagai Calon Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Usung Tema Growing Together

48 hari lalu

Pemain Timnas Arab Saudi, Ali Al-Bulayhi. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Arab Saudi Ajukan Diri sebagai Calon Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Usung Tema Growing Together

Jika resmi menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034, Arab Saudi mengusung slogan Growing Together.