Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Asian Games 2018: Palembang Panas, Atlet Dayung Rawan Pingsan

image-gnews
Sejumlah atlet pelatnas dayung Indonesia berlatih di arena Jakabaring Rowing and Canoes di Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan. ANTARA/Nova Wahyudi
Sejumlah atlet pelatnas dayung Indonesia berlatih di arena Jakabaring Rowing and Canoes di Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan. ANTARA/Nova Wahyudi
Iklan

TEMPO.CO, Palembang – Kepala Bidang Kesehatan Federasi Dayung Asia, Hiura Mikio, mengingatkan  kepada atlet dayung yang bertanding pada Asian Games 2018 di Palembang, supaya mewaspadai temperatur kota pempek itu, alasannya karena suhu yang sangat panas.

Menururt Mikio, bertanding di tempat terbuka dengan kondisi suhu 34-37 derajat celcius akan mudah sekali membuat atlet dayung dehidrasi.

“Suhu panas, dan gerakan fisik yang menguras energi, atlet akan mudah pingsan,” lanjut dokter asal Jepang ini saat konferensi pers di Ruang Media Venue Dayung, Sabtu 18 Agustus 2018.

Lulusan Universitas Aomori dengan keahlian sebagai dokter olahraga, bedah saraf, dan biologi psikologi itu juga memprediksi akan banyak atlet yang akan jatuh pingsan pada hari pertandingan nanti.

“Saya memperkirakan 5 sampai 6 atlet yang pingsan setiap hari karena cuaca seperti ini,” lanjutnya.

Dia juga mengingatkan para ofisial, supaya tahu cara melihat gejala atlit yang akan dehidrasi, yakni kehausan, merasakan keram, sakit kepala dan lelah di sekujur tubuh.

“Bila terjadi gejala seperti itu, jangan sampai dibiarkan dan terjadi pingsan,” ujarnya.

Pria Jepang itu menjelaskan, himbauannya ini atas riset kecil tim-nya menggunakan alat Wet-Bub Globe Temperature (WGBT) yang berfungsi mengetahui temperatur, kelembaban, suhu basah atau kering, kecepatan angin, sudut matahari dan awan (radiasi matahari) di lingkungan kerja.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Alat ini bisa untuk memanajemen heat stress bagi atlet, pengawasan untuk kualitas udara dan ruangan,” katanya.

Ketua Sub Bidang Sport Medical dan Doping Dayung Indonesia, Zainal Abidin, mengatakan hal sama dengan Hiura Mikio, dia bahkan dari hari pertama latihan di Palembang, mewanti-wanti atlit dayung Indonesia supaya sadar diri dengan suhu di Palembang.

“Bila haus, mereka harus segera minum, jangan ditunda, jangan sampai mereka dehidrasi dan pingsan,” ujar Zainal.

Zainal mengatakan cara dini menghindari dehidrasi hingga pingsan dalam pertandingan nanti hanya dengan cara minum air mineral bila haus, dan istirahat bila mulai merasa sakit kepala, keram hingga lelah di sekujur tubuh.

“Tim medis memang sudah siap untuk mereka, tapi mereka lebih tahu gejala fisik mereka sendiri,” katanya.

Pada Asian Games 2018, cabang olahraga dayung diikuti oleh 24 negara dengan jumlah peserta 265 orang untuk atlet putra dan ofisialnya, serta 130 orang untuk atlit putri bersama ofisialnya. Dayung akan memperebutkan 36 medali emas.

AHMAD SUPARDI

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Atlet Dayung Indonesia La Memo Berhasil Raih Tiket Olimpiade 2024

2 hari lalu

Atlet dayung La Memo lolos ke Olimpiade 2024. (Instagram/@rowing_ina)
Atlet Dayung Indonesia La Memo Berhasil Raih Tiket Olimpiade 2024

Atlet dayung putra Indonesia La Memo berhasil meraih tiket Olimpiade 2024. Lolos untuk kedua kalinya.


Klasemen Perolehan Medali Asian Games 2023 Senin Malam 2 Oktober: Seharian Tak Dapat Medali, Indonesia Turun ke Posisi 13

2 Oktober 2023

Logo Asian Games Hangzou.
Klasemen Perolehan Medali Asian Games 2023 Senin Malam 2 Oktober: Seharian Tak Dapat Medali, Indonesia Turun ke Posisi 13

Arena Asian Games 2023 pada Senin, 2 Oktober, kembali tak bersahabat bagi kontingen Indonesia. Sejak pagi hingga sore tak ada tambahan medali.


Jadwal Asian Games 2023 Senin2 Oktober: Indonesia Ikuti 11 Cabang Olahraga, Termasuk Dayung, Atletik, Bulu Tangkis

2 Oktober 2023

Logo Asian Games Hangzou.
Jadwal Asian Games 2023 Senin2 Oktober: Indonesia Ikuti 11 Cabang Olahraga, Termasuk Dayung, Atletik, Bulu Tangkis

Jadwal Asian Games 2023 pada Senin, 2 Oktober 2023, akan menghadirkan kompetisi di 26 cabang olahraga, termasuk 11 yang diikuti Indonesia.


Klasemen Perolehan Medali Asian Games 2023 Senin Siang 25 September: Tetap 4 Medali, Indonesia Masih Bertahan di Posisi 10 Besar

25 September 2023

Logo Asian Games Hangzou.
Klasemen Perolehan Medali Asian Games 2023 Senin Siang 25 September: Tetap 4 Medali, Indonesia Masih Bertahan di Posisi 10 Besar

Tim Indonesia masih bertahan di posis 10 besar pada klasemen perolehan medali Asian Games 2023 Hangzhou meski belum bisa naik podium pada Senin pagi.


5 Fakta Seputar Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023

25 September 2023

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti. Tim Media PBSI
5 Fakta Seputar Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023

Simak lima fakta seputar tim bulu tangkis Indonesia yang akan berlaga di Asian Games 2023, salah satunya Apriyani / Fadia akan debut sebagai pasangan.


Hasil Asian Games 2023 Senin 25 September: Cabang Dayung Gagal Tambah Medali, 3 Final Tak Berbuah Podium

25 September 2023

Ilustrasi - Cabang olahraga dayung Asian Games 2022 Hangzhou. ANTARA
Hasil Asian Games 2023 Senin 25 September: Cabang Dayung Gagal Tambah Medali, 3 Final Tak Berbuah Podium

Tim dayung Indonesia gagal menambah medali Asian Games 2023 dalam lomba Senin, 25 September 2023.


Rangkuman Hasil Asian Games 2023 Minggu 24 September: Indonesia Raih Medali dari Wushu dan Dayung, Timnas U-24 Lolos

25 September 2023

Pedayung putri Indonesia Chelsea Corputty (kiri) dan Mutiara Rahma Putri menunjukan medali usai berlomba pada final kelas Light-weight Double Scull di Fuyang Water Sports Center, Hangzhou, China, Minggu, 24 September 2023. Chelsea Corputty dan Mutiara Rahma Putri meraih medali pertama bagi Indonesia yakni medali perunggu. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Rangkuman Hasil Asian Games 2023 Minggu 24 September: Indonesia Raih Medali dari Wushu dan Dayung, Timnas U-24 Lolos

Sehari setelah pembukaan Asian Games 2023 di Hangzhou, kontingen Indonesia memulai perjuangan dengan meraih satu medali perak dan tiga perunggu.


Tim Dayung Indonesia Optimistis Tambah Perolehan Medali di Asian Games 2023

25 September 2023

Pedayung putra Indonesia Memo (kiri) dan Ihram (kanan) melakukan selebrasi usai mencapai garis finis pada final nomor men's double sculls di Asian Games 2023 di Fuyang Water Sports Center, Hangzhou, Cina, Minggu, 24 September 2023). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/YU
Tim Dayung Indonesia Optimistis Tambah Perolehan Medali di Asian Games 2023

Indonesia menyisakan tiga pertandingan final dayung di Asian Games 2023.


Klasemen Perolehan Medali Asian Games 2023 MInggu Malam 24 September: 1 Perak dan 3 Perunggu, Indonesia Posisi 8

24 September 2023

Aksi atlet Wushu Indonesia, Edgar Xavier Marvelo berfoto di podium setelah mendaptkan medali perak dalam Asian Games di Hangzhou, Cina, 24 September 2023.  REUTERS/Tingshu Wang
Klasemen Perolehan Medali Asian Games 2023 MInggu Malam 24 September: 1 Perak dan 3 Perunggu, Indonesia Posisi 8

Pada Minggu malam, 24 September, Indonesia menempati posisi kedelapan klasemen perolehan medali Asian Games 2023, dengan satu perak dan tiga perunggu.


Perolehan Medali Asian Games 2023 Minggu Siang 24 September: Raih 1 Perak dan 3 Perunggu, Indonesia Posisi Keenam

24 September 2023

Aksi atlet Wushu Indonesia, Edgar Xavier Marvelo berfoto di podium setelah mendaptkan medali perak dalam Asian Games di Hangzhou, Cina, 24 September 2023.  Medali perak yang diraih Edgar Xavier Marvelo merupakan medali kedua yang diraih kontingen Indonesia di Asian Games 2023. REUTERS/Tingshu Wang
Perolehan Medali Asian Games 2023 Minggu Siang 24 September: Raih 1 Perak dan 3 Perunggu, Indonesia Posisi Keenam

Kontingen tim Indonesia berada di peringkat keenam klasemen sementara perolehan medali Asian Games 2023 Hangzhou, Cina, pada Minggu siang.