Obor Asian Para Games Disambut Paling Meriah di Pangkalpinang

Ketua Panitia Pelaksana Asian Para Games (Inapgoc) Raja Sapta Oktohari (kiri). ANTARA/Yusran Uccang
Ketua Panitia Pelaksana Asian Para Games (Inapgoc) Raja Sapta Oktohari (kiri). ANTARA/Yusran Uccang

TEMPO.CO, Pangkalpinang - Pawai obor atau Torch relay Asian Para Games 2018 tiba di Kota Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung, Rabu, 26 September 2018. Pangkalpinang menjadi kota ketujuh atau yang terakhir daerah yang disinggahi obor Asian Para Games 2018 sebelum kembali ke Jakarta pada 30 September 2018 mendatang.

Baca: INAPGOC: Asian Para Games 2018 Bukan Sekedar Prestasi, Tapi ...

Dimulai dari Jembatan Emas, pawai obor itu mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat. Setelah melewati acara penyambutan yang diwarnai tarian barongsai, atraksi marching band hingga pentas kesenian, api obor Asian Para Games 2018 kemudian diarak dengan konvoi kendaraan VW dan Jeep melintasi ruas jalan utama di Kota Pangkalpinang sejauh 11,24 kilometer dan berakhir di Alun-Alun Taman Merdeka Kota Pangkalpinang.

Ketua Panitia Penyelenggara Asian Para Games 2018 ( INAPGOC) Raja Sapta Oktohari mengaku tidak menyangka dengan sambutan masyarakat di Bangka Belitung yang luar biasa. Dengan kondisi seperti itu, menurutnya Pangkalpinang seharusnya menjadi kota pertama yang dilalui api obor Asian Para Games.

"Kalau saya tahu begini kemeriahan dan antusiasnya, seharusnya Kota Pangkalpinang menjadi kota pertama yang dilalui api obor Asian Para Games agar semangat Asian Para Games terus tinggi. Antusias dan semangatnya luar biasa. Ini jadi catatan sejarah agar nanti ada event internasional, harus dimulai dari Pangkalpinang," ujar Okto kepada wartawan usai kirab obor Asian Para Games di Alun-Alun Taman Merdeka Kota Pangkalpinang, Rabu, 26 September 2018.

Baca: Pembuktian Nanda dan Arianti, 2 Mahasiswi UNS di Asian Para Games

Okto menuturkan selain menjadi ajang olahraga disabilitas bergengsi setelah paralimpiade, Asian Para Games juga menjadi ajang untuk menyuarakan kepedulian kepada penyandang disabilitas serta menggelorakan semangat menjunjung tinggi sportivitas olahraga. "Ini momentum paling bersejarah bagi Indonesia yang menjadi tuan rumah ketiga untuk Asian Para Games. Kita ingin euforia Asian Games bisa kita wujudkan juga dengan sukses penyelenggaraan dan sukses prestasi," ujar dia.

Menurut Okto, acara pembukaan Asian Para Games 2018 tidak akan kalah meriah dengan Asian Games. Namun dia enggan berkomentar apakah akan ada kejutan dari Presiden Jokowi di acara pembukaan nanti. "Di Asian Para Games nanti Presiden meminta mengutamakan kemanusiaan. Karena opening ceremony adalah satu rangkaian Asian Para Games, nanti secara terperinci kami akan adakan official pers conference," ujar dia.

Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Djohan menambahkan pihaknya mengharapkan spirit obor Asian Para Games akan memberikan motivasi kepada seluruh masyarakat untuk mensukseskan pelaksanaan Asian Para Games dan mendoakan prestasi atlit Indonesia. "Semoga Energy of Asia dapat kita rasakan dan manfaatkan dalam menjaga keutuhan bangsa serta terus berperan dalam pembangunan Indonesia ke depan," ujar dia.

SERVIO MARANDA








Protes Soal Israel Bikin Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Bagaimana Nasib ANOC World Beach Games 2023?

1 hari lalu

World Beach Games Bali 2023. ANOC
Protes Soal Israel Bikin Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Bagaimana Nasib ANOC World Beach Games 2023?

Protes soal Israel di Piala Dunia U-20 2023 membuat Indonesia batal jadi tuan rumah. Bagaimana nasib ANOC World Beach Games 2023 di Bali?


Tim Basket 3x3 dan Perenang Israel akan Berpartisipasi di World Beach Games Bali 2023

4 hari lalu

World Beach Games Bali 2023. ANOC
Tim Basket 3x3 dan Perenang Israel akan Berpartisipasi di World Beach Games Bali 2023

Di tengah penolakan timnas Israel di Piala Dunia U-20 2023, tim basket 3x3 dan perenang Israel akan tampil di World Beach Games Bali 2023.


KOI Berikan Predikat Bapak Olahraga Indonesia buat Presiden Jokowi dalam Kongres Luar Biasa

25 hari lalu

Presiden Jokowi. TEMPO/Subekti
KOI Berikan Predikat Bapak Olahraga Indonesia buat Presiden Jokowi dalam Kongres Luar Biasa

Komite Olimpiade Indonesia (KOI/NOC Indonesia) memberikan predikat Bapak Olahraga Indonesia kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).


Konfederasi Balap Sepeda Asia Luncurkan Logo Baru di Bali, Indonesia Jadi Inisiator Perubahannya

30 hari lalu

Logo baru Konfederasi Balap Sepeda Asia (ACC) yang diluncurkan di The Stones Hotel, Bali, Rabu, 1 Maret 2023. (ANTARA/Muhammad Ramdan)
Konfederasi Balap Sepeda Asia Luncurkan Logo Baru di Bali, Indonesia Jadi Inisiator Perubahannya

Konfederasi Balap Sepeda Asia (ACC) meluncurkan logo baru di The Stones Hotel, Bali, Rabu, 1 Maret 2023. Indonesia berperan besar dalam perubahannya.


Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak Chef de Mission AIMAG 2023, Ini Profil Mantu Luhut Binsar Pandjaitan

43 hari lalu

Maruli Simanjuntak. Foto: Dok Dispenad
Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak Chef de Mission AIMAG 2023, Ini Profil Mantu Luhut Binsar Pandjaitan

Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak ditunjuk jadi Chef de Mission AIMAG 2023. Ini kiprah mantu Luhut Binsar Panjaitan di militer.


Wisma Atlet, Dibentuk untuk Asian Games, Digunakan RSDC, dan Dianggap Sarang Kuntilanak

56 hari lalu

Foto udara suasana Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta, Jumat, 14 Januari 2022. Berdasarkan data RSDC Wisma Atlet pada Jumat, 14 Januari 2022. ANTARA/Muhammad Adimaja
Wisma Atlet, Dibentuk untuk Asian Games, Digunakan RSDC, dan Dianggap Sarang Kuntilanak

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Ida Mahmudah mengusulkan agar Pemrov DKI Jakarta mengelola Wisma Atlet agar tidak jadi sarang kuntilanak.


Perenang Siman Sudartawa Pertanyakan Seleksi Pelatnas SEA Games 2023

17 Oktober 2022

Perenang Indonesia I Gede Siman Sudartawa menunjukkan medali emas saat menjuarai final renang 50 meter gaya punggung putra SEA Games XXIX di National Aquatic Centre, kawasan Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, 21 Agustus 2017. ANTARA FOTO
Perenang Siman Sudartawa Pertanyakan Seleksi Pelatnas SEA Games 2023

Perenang Siman Sudartawa merupakan salah satu atlet langganan Pelatnas. Kali ini ia mengabarkan tak masuk Pelatnas SEA Games 2023.


Atlet Indonesia Sukses di Piala Dunia Panjat Tebing 2022, Ketua KOI: Modal ke Olimpiade 2024

27 September 2022

Eskpresi atlet panjat tebing Indonesia, Aspar Jaelolo usai berhasil meraih waktu tercepat pada final Piala Dunia Panjat Tebing Seri Jakarta, di Jakarta, Sabtu, 24 September 2022. Aspar menjadi juara dunia Seri Jakarta setelah mengalahkan wakil Indonesia lainnya, Kiromal Katibin di babak final dengan mencatatkan waktu terbaiknya 5,393 detik. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Atlet Indonesia Sukses di Piala Dunia Panjat Tebing 2022, Ketua KOI: Modal ke Olimpiade 2024

Kesuksesan atlet Indonesia di Piala Dunia Panjat Tebing 2022 menjadi modal besar menuju Olimpiade Paris 2024.


Ferry Kono Mundur, Harry Warganegara Jadi Pelaksana Tugas Sekjen KOI

9 September 2022

Sekretaris Jenderal Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Ferry Kono. Antara
Ferry Kono Mundur, Harry Warganegara Jadi Pelaksana Tugas Sekjen KOI

Harry Warganegara ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas Sekretaris Jenderal Komite Olimpiade Indonesia (KOI) menggantikan Ferry Kono.


KOI: Target Indonesia di SEA Games Vietnam Tercapai, tapi...

24 Mei 2022

Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali (tengah) berfoto bersama dengan atlet bola basket putra dan putri Indonesia usai berlaga di SEA Games 2021 di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa 24 Mei 2022. Kontingen Indonesia menduduki peringkat ketiga dengan perolehan 69 medali emas, 91 medali perak dan 80 medali perunggu. ANTARA FOTO/Fauzan
KOI: Target Indonesia di SEA Games Vietnam Tercapai, tapi...

KOI memetakan adanya sejumlah cabang olahraga yang meleset dari target di SEA Games Vietnam.