Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Asian Games 2018: Joseph Schooling, Kekuatan Baru Renang Asia

Reporter

Editor

Ariandono

image-gnews
Perenang Singapura,Joseph Schooling, merebut emas Olimpiade nomor 100 meter gaya kupu, Jumat, 12 Agustus 2016. (REUTERS/Stefan Wermuth)
Perenang Singapura,Joseph Schooling, merebut emas Olimpiade nomor 100 meter gaya kupu, Jumat, 12 Agustus 2016. (REUTERS/Stefan Wermuth)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Perenang pria asal Singapura, Joseph Schooling menjadi momok menakutkan bagi para calon pesaingnya di cabang olahraga renang putra Asian Games 2018

Schooling memang mempunyai hobi renang sejak kecil. Sebelum pindah ke Bolles School Florida, Amerika Serikat, ia masuk di sekolah Anglo-Chinese School di Singapura. Di Amerika, ia mulai menekuni hobinya ke arah yang lebih serius. Hal ini dibuktikan dengan terpilihnya ia ke dalam tim renang bernama Texas Longhorns di University of Texas, tempat dia berkuliah.

Ia membawa timnya meraih beberapa gelar kejuaraan di National Collegiate Athletic Assosiation (NCAA), sebuah asosiasi non-profit yang mengurus program-program olahraga perguruan tinggi Amerika. Dari cabang olahraga renang nomor 400 meter, Schooling sukses memboyong gelar juara dua tahun berturut-turut pada 2015 dan 2016.

Baca: Renang Asian Games 2018, Sulit Saingi Cina, Jepang, dan Singapura

Tahun berikutnya, ia dipercaya untuk turun di banyak kategori seperti 200 dan 400 meter relay, hingga 200 dan 400 meter gaya bebas. Ia berhasil memboyong habis keempat emas dari kategori tersebut dan membantu Longhorns merebut kembali gelar juara pada 2018.

Atlet kelahiran 1995 tersebut dipercaya untuk membela Singapura ke ajang internasional pada SEA Games 2011 di Palembang. Saat itu ia langsung meraih empat medali, yakni emas di kategori 50 meter dan 200 meter gaya kupu-kupu, perak di kategori 200 meter, dan perunggu di kategori 100 meter gaya kupu-kupu.

Empat tahun berselang, ia kembali ke SEA Games dengan turun di sembilan kategori saat Singapura menjadi tuan rumah. Sementara di tahun 2017 di Kuala Lumpur, ia turun di enam kategori. Kedua edisi tersebut ia menyapu bersih semua kategori yang diikutinya dengan raihan medali emas.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Schooling seakan tak pernah lelah mencatatkan namanya dalam rekor tiap turnamen. Pada Asian Games 2014 Incheon, ia mencatatkan namanya sebagai pemegang rekor perenang tercepat 100 meter gaya kupu-kupu dengan waktu 51,76 detik.

Baca: Inilah Atlet-Atlet Indonesia yang Mempercantik Asian Games 2018

Rekor lain yang ia ukir yakni saat menjuarai kategori 100 meter gaya kupu-kupu Olimpiade Rio 2016 dengan waktu 50,39 detik. Tercepat dalam sejarah Olimpiade, sekaligus mengalahkan atlet renang kuat asal Amerika, Michael Phelps. Emas yang ia sumbangkan masing-masing pada Asian Games dan Olimpiade merupakan emas pertama bagi Singapura selama awal mengikuti turnamen.

Schooling diketahui mempunyai latar belakang keluarga yang berprestasi di bidang olahraga. Ibunya merupakan seorang atlet tenis asal Malaysia, kakeknya merupakan atlet polo air sekaligus softball, dan adik dari kakeknya merupakan salah satu atlet pertama yang diturunkan Singapura saat mengikuti Olimpiade pertama mereka pada tahun 1948.

Schooling adalah ancaman bagi siapapun yang akan berlomba dengannya di cabang renang Asian Games 2018.

EDO JUVANO

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

3 jam lalu

Menteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakrishnan tiba di Istana Kepresidenan Jakarta untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada Jumat, 26 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

Presiden Jokowi terima kunjungan Menlu Singapura.


Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

4 jam lalu

Selain Marina Bay Sands dan Gardens By The Bay, ada lagi 5 destinasi wisata Singapura murah yang bisa Anda kunjungi. Berikut ini daftarnya. Foto: Canva
Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

Tapi pada 5 Mei, lampu-lampu indah auroa borealis akan tampil perdana di Gardens by the Bay.


Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

6 jam lalu

Suharso Monoarfa bertemu Luhut Binsar Panjaitan di Singapura. Instagram/@Suharsomonoarfa
Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.


Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

22 jam lalu

Presiden Joko Widodo melakukan peninjauan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Toto Kabila, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, pada Senin, 22 April 2024. Dalam kunjungannya, Presiden Jokowi meninjau langsung fasilitas dan alat-alat kesehatan yang ada di RSUD tersebut. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.


Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

23 jam lalu

Presiden Joko Widodo menjenguk Luhut Binsar Pandjaitan di Singapura. FOTO/Instagram
Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

Salah satu menteri Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, diketahui pernah berobat hampir sebulan di Singapura pada November tahun lalu.


Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo melakukan peninjauan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Toto Kabila, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, pada Senin, 22 April 2024. Dalam kunjungannya, Presiden Jokowi meninjau langsung fasilitas dan alat-alat kesehatan yang ada di RSUD tersebut. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

Presiden Jokowi menyoroti kebiasaan sejumlah WNI yang berobat ke luar negeri sehingga berpotensi menyedot devisa Rp 180 triliun, apa sebabnya?


Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

1 hari lalu

Ilustrasi orang menggunakan smartphone atau handphone. Freepik
Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

Speedtest Global Index Ookla membuat peringkat kecepatan Internet di 142 negara per Maret 2024. Indonesia kalah dari Kamboja.


Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

2 hari lalu

The Wonderfall, kanvas digital setinggi 14-meter yang terletak di tengah taman vertikal, di Terminal 2 Bandara Changi Singapura. (dok. Changi Aiport Group)
Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

Bandara Changi menawarkan check-in dan registrasi masuk otomatis, sistem otentikasi biometrik, dan kecerdasan buatan untuk mengangkut bagasi.


Airlangga Bertemu Menlu Singapura, Bahas Kerja Sama Energi Hijau hingga Data Center di IKN

2 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto (kiri) bertemu dengan Menteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakrishnan (kanan) di Jakarta pada Selasa, 23 April, untuk mempersiapkan Leaders' Retreat antara Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri Singapura pada 29 April 2024. Dok. Kedubes Singapura
Airlangga Bertemu Menlu Singapura, Bahas Kerja Sama Energi Hijau hingga Data Center di IKN

Airlangga Hartarto optimistis hubungan ekonomi kedua negara terus terjalin kuat.


Prabowo Terima Kunjungan Menlu Singapura, Bahas Pertahanan dan Energi

2 hari lalu

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto (kiri) menyambut kedatangan Menteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakhrisnan (kanan) di Kantor Kementerian Pertahanan RI, Jakarta, Selasa 23 April 2024. ANTARA/HO-Biro Humas Setjen Kemhan RI.
Prabowo Terima Kunjungan Menlu Singapura, Bahas Pertahanan dan Energi

Prabowo, yang merupakan Presiden terpilih, dan Vivian membahas keberlanjutan kerja sama pertahanan di antara kedua negara.