Jusuf Kalla Kunjungi Ruang Pengendali Utama Asian Games 2018

Reporter

Erlangga Dewanto

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 31 Januari 2018 13:01 WIB

Wakil Presiden Jusuf Kalla. (antara)

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla mengunjungi ruang pengendali utama (main operation control) dari Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) di Wisma Serbaguna, Komplek Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada Rabu, 30 Januari 2018.

Dalam kunjungannya tersebut, Jusuf Kalla mengatakan bahwa ruang pengendali itu nantinya bisa digunakan untuk memantau secara keseluruhan pelaksanaan Asian Games 2018 mendatang.

"Apakah itu pertandingannya, transportasinya, venue-nya, dan juga kesiapan atlet. Semua bisa dikontrol dari ruangan ini," ujar Jusuf Kalla usai mengunjungi ruang operasi tersebut.

Jusuf Kalla menambahkan, ruang kontrol tersebut nantinya tidak hanya dapat mengontrol kegiatan di Senayan dan sekitarnya. Namun, kata Jusuf Kalla, ruangan tersebut juga dapat mengontrol seluruh cakupan area yang memiliki kaitan dengan ajang Asian Games 2018, seperti bandara hingga Wisma Atlet.

"Atletnya sudah berangkat belum, pakai mobil nomor berapa, macet tidak, ada kecelakaan dimana. Itu semua bisa dikontrol dari sini. Sampai di Wisma Atlet pun, bisa dikontrol kegiatan di sana," ujar Jusuf Kalla.

Adapun Ketua Pelaksana INASGOC Erick Thohir mengatakan, ruang pengendali yang baru saja dikunjungi Jusuf Kalla tersebut nantinya bakal digunakan untuk mengontrol kegiatan test event Asian Games yang rencananya bakal digelar pada Februari mendatang.

Advertising
Advertising

Erick menambahkan, nantinya bakal ada delapan cabang olahraga yang dipertandingkan dalam test event Asian Games 2018. Ajang tersebut, kata Erick, nantinya bakal diikuti oleh 18 NOC (National Olympic Comittee) dengan jumlah tidak kurang dari seribu atlet dan ofisial yang bakal terlibat. "Tanggal 5 dan 6 Februari nanti, atlet dan official tersebut akan mulai berdatangan," ujarnya.

Nantinya, kata Erick, ruang pengendali tersebut bakal dikembangkan untuk dapat mencakup seluruh area kegiatan Asian Games 2018 pada Agustus mendatang di Jakarta dan Palembang. "Nanti akan terpusat semua. Jadi untuk semua venue, nanti akan terpusat di sini. Jadi tanggung jawab dari MOC (main operation control)," ujar Erick.

Berita terkait

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

22 jam lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

1 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

1 hari lalu

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

Kadin Indonesia Komite Tiongkok, disingkat KIKT inisiasi beri dukungan finansial untuk Timnas Indonesia sejumlah Rp 23 miliar kepada Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

2 hari lalu

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

Setelah gagal ke final Piala Asia U-23 2024 usai dikalahkan Uzbekistan, timnas U-23 Indonesia kejar posisi ketiga demi tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

2 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

2 hari lalu

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan motivasi kepada pemain Timnas U-23 Indonesia agar tidak menyerah usai kalah 0-2 dari Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

2 hari lalu

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

Sejumlah pengusaha, yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT), mengumpulkan dana Rp23 milar untuk Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

3 hari lalu

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

Timnas Indonesia mendapat dukungan finansial Rp 23 miliar dari para pengusaha yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT)

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

4 hari lalu

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan laga semifinal Piala Asia U-23, pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Anggap Target Lolos ke Final Piala Asia U-23 2024 Logis

5 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Anggap Target Lolos ke Final Piala Asia U-23 2024 Logis

Timnas Indonesia U-23 terus mencetak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Di babak semifinal, Indonesia menunggu pemenang Uzbekistan vs Arab Saudi.

Baca Selengkapnya