Evaluasi Asian Games 2018, Wapres: Kesiapan Harus Ditingkatkan

Reporter

Antara

Editor

Ariandono

Kamis, 8 Maret 2018 15:48 WIB

Jusuf Kalla berbincang dengan seorang operator saat meninjau ruang pengendali operasi utama (MOC) Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) di Jakarta, 31 Januari 2018. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla di Jakarta, Kamis, 8 Maret 2018, mengevaluasi kesiapan 40 cabang olahraga yang akan dikompetisikan dalam Asian Games 2018 pada Agustus-September mendatang.

Evaluasi tersebut dilakukan dengan menggelar rapat di Sekretariat Chef de Mission (CdM). Dalam rapat itu dibahas potensi dan persiapan strategi prestasi dari 40 persatuan masing-masing cabang olahraga.

Baca: Jusuf Kalla: Indonesia Minimal Harus 16 Emas di Asian Games 2018

"Kesiapan dari cabang olahraga itu harus kita tingkatkan, dan seperti diketahui, kita memberikan otonomi yang besar sekarang kepada cabang olahraga, dengan pembiayaan langsung," kata Jusuf Kalla saat memberikan pengarahan di Jakarta, Kamis, 8 Maret 2018.

Kalla mengatakan, untuk dapat meraih target minimal 16 medali emas di Asian Games, atlet-atlet Indonesia yang dipersiapkan untuk kompetisi olahraga tingkat Asia tersebut harus banyak mengikuti latihan dan uji coba, baik di dalam maupun luar negeri.

"Untuk mendapatkan medali, ya, caranya cuma latihan, try out, atau juga dengan pelatih dan suasana latihan yang baik. Karena itu, tim sudah bekerja sedemikian baik dengan tanggung jawab Menpora dan KONI untuk berusaha memberikan fasilitas itu," ucap Kalla.

Baca: Inilah Pekerjaan Rumah Asian Games 2018 Versi Kemenpora

Sementara itu, CdM Asian Games 2018, yang juga Wakil Kepala Polri, Komisaris Besar Polisi Syafruddin mengatakan Indonesia optimistis dapat meraih minimal 16 medali emas, mengingat pada saat test event Indonesia berhasil meraih juara umum dengan 30 medali emas.

"Test event kita juara umum, 30 medali emas. Tapi itu kan hanya diikuti 13 negara. Jadi lebih dari 16-lah," kata Syafruddin ihwal target medali di Asian Games 2018.

Berita terkait

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

4 hari lalu

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

Menurut Jusuf Kalla, pandangan masyarakat Papua seakan-akan Indonesia merampok Papua, mengambil kekayaan alamnya.

Baca Selengkapnya

Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

5 hari lalu

Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

Pendeta Gilbert Lumoindong dilaporkan ke polisi atas ceramahnya yang dianggap menghina sejumlah ibadah umat Islam.

Baca Selengkapnya

Digagas JK pada 2016, Ini Beda Rencana Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Indonesia-Cina

7 hari lalu

Digagas JK pada 2016, Ini Beda Rencana Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Indonesia-Cina

Presiden Jokowi mendiskusikan rencana pembangunan kereta cepat Jakarta-Surabaya dengan Menlu Cina, pernah akan dibangun pada 2018.

Baca Selengkapnya

Dua Laporan Polisi soal Dugaan Penistaan Agama Gilbert Lumoindong

8 hari lalu

Dua Laporan Polisi soal Dugaan Penistaan Agama Gilbert Lumoindong

"Saya tidak ada niat, saya mencintai umat Muslim. Saya minta maaf," kata Gilbert Lumoindong

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

19 hari lalu

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

Open house yang diadakan oleh JK dihadiri oleh Anies Baswedan, Hamdan Zoelva, hingga Tom Lembong selaku perwakilan koalisi perubahan.

Baca Selengkapnya

Rekonsiliasi Nasional, Jusuf Kalla Minta Hormati Proses di MK

19 hari lalu

Rekonsiliasi Nasional, Jusuf Kalla Minta Hormati Proses di MK

Jusuf Kalla menilai positif kunjungan Roeslan Roeslani ke rumah Megawati Soekarnoputri. Soal rekonsiliasi nasional, ia menilai ada banyak waktu lain.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Silaturahmi ke Rumah Jusuf Kalla: Banyak Foto-Foto

19 hari lalu

Anies Baswedan Silaturahmi ke Rumah Jusuf Kalla: Banyak Foto-Foto

Anies Baswedan bersamuh dengan Jusuf Kalla pada hari pertama Lebaran. Mengaku tak bicara soal politik.

Baca Selengkapnya

Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

19 hari lalu

Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (JK) akan merayakan hari raya Idul Fitri 1445 H atau 2024 M di Jakarta. Rencananya, JK juga akan menerima kunjungan para kolega di kediaman pribadinya di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Lebaran, Anies Baswedan Gelar Open House di Rumahnya hingga Sowan ke JK

19 hari lalu

Lebaran, Anies Baswedan Gelar Open House di Rumahnya hingga Sowan ke JK

Calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan, bakal merayakan lebaran tahun ini di Jakarta. Rencananya, Anies akan salat id di masjid dekat rumahnya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Setelah itu, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut akan bersilaturahmi dengan tokoh-tokoh partai politik pengusungnya dan para politikus senior.

Baca Selengkapnya

Arti 9 Pilar di Gedung MK, Begini Sejarah Pembangunannya 17 Tahun Lalu

37 hari lalu

Arti 9 Pilar di Gedung MK, Begini Sejarah Pembangunannya 17 Tahun Lalu

Di depan Gedung MK terdapat 9 pilar besar, apa artinya? Ini riwayat pembangunannya di Jalan Merdeka Barat, Jakarta.

Baca Selengkapnya