Inilah Rika Wijayanti Andalan Paralayang di Asian Games 2018

Reporter

Egi Adyatama

Editor

Yudono Yanuar

Selasa, 17 April 2018 06:37 WIB

Atlet Paralayang, Rika Wijayanti saat mengikuti pelatnas olahraga paralayang Asian Games 2018 di kawasan Cipanas, Cianjur, Jawa Barat, 12 April 2018. TEMPO/M Taufan Rengganis
TEMPO.CO, Jakarta - Atlet paralayang Indonesia, Rika Wijayanti, berharap banyak pada turnamen multi event empat tahunan, Asian Games 2018, Agustus 2018 mendatang. Rika yang turun di nomor ketepatan mendarat dan lintas alam, berharap dapat menyumbang emas bagi kontingen Indonesia.
"Kalau tahun ini target saya emas Asian Games 2018 di nomor perorangan," kata Rika saat ditemui di lokasi pelatnas paralayang, di Gunung Kapur, Cianjur, Jawa Barat, Kamis, 12 April 2018 lalu.
Target ini bukan muluk-muluk. Rika tercatat sebagai pilot paralayang peringkat ketiga dunia per bulan April. Ia hanya tertinggal dari atlet Republik Ceko, Marketa Tomaskova dan atlet Thailand, Nunnaphat Puchong.
Rika baru saja menjadi juara di turnamen ketepatan mendarat dunia, Paragliding Accuracy World Champions (PGAWC) seri pertama di Cyprus, Turki, pada pertengahan Februari 2018. Di sana, ia mengungguli Tomaskova yang harus puas di peringkat kedua.
Latihan intens enam hari seminggu ia lakukan untuk terus mengasah kemampuannya. "Sering latihan saja. Saya gak ada trik khusus. Tapi kalau kita bisa membaca arah angin, kita bisa landingnya dengan bagus," kata wanita berumur 23 tahun itu.
Pelatih kepala Paralayang Indonesia, Gendon Subandono, mengatakan para atlet memang harus lebih banyak mendapat jam terbang. Sejauh ini, latihan biasanya dilakukan di Gunung Mas, Puncak, Bogor. Namun karena angin kerap tak mendukung, lokasi latihan dipindah sementara ke Gunung Kapur.
Pelatnas pun berencana untuk try out lanjutan ke Kazakhstan pada Mei mendatang. "Kami akan ikut PGAWC seri dua di Kazakhstan. Seluruh atlet akan ikut ke sana," kata Gendon.
Ini merupakan kali pertama paralayang ditandingkan di Asian Games. Dengan banyaknya atlet berprestasi dari Indonesia, cabang ini diharapkan mampu menambah perolehan emas Indonesia nanti.
Atlet Paralayang, Rika Wijayanti saat mengikuti pelatnas olahraga paralayang Asian Games 2018 di kawasan Cipanas, Cianjur, Jawa Barat, 12 April 2018. TEMPO/M Taufan Rengganis

Berita terkait

Rekomendasi 5 Wisata Adrenalin untuk Liburan Akhir Tahun

22 Desember 2023

Rekomendasi 5 Wisata Adrenalin untuk Liburan Akhir Tahun

Mengunjungi destinasi wisata memacu adrenalin bisa jadi pilihan saat liburan akhir tahun

Baca Selengkapnya

Menikmati Indahnya Sekotong sembari Terbang di Festival Paralayang 2023

3 Desember 2023

Menikmati Indahnya Sekotong sembari Terbang di Festival Paralayang 2023

Letak geografis yang dikelilingi bukit-bukit indah membuat Sekotong di Lombok Barat menjadi spot sempurna untuk paralayang.

Baca Selengkapnya

Kembangkan Wisata Paralayang, Dinas Pariwisata Lombok Barat Latih Pemandu Wisata

18 November 2023

Kembangkan Wisata Paralayang, Dinas Pariwisata Lombok Barat Latih Pemandu Wisata

Setelah pelatihan, mereka akan langsung menggelar Festival Paralayang pada Desember 2023 di Desa Buwun Mas.

Baca Selengkapnya

Dua Wanita Didakwa Pelanggaran Terorisme di Inggris setelah Unjuk Rasa Pro-Palestina

4 November 2023

Dua Wanita Didakwa Pelanggaran Terorisme di Inggris setelah Unjuk Rasa Pro-Palestina

Dua wanita tersebut mengenakan stiker paralayang yang diasosiasikan sebagai pro-Hamas dalam unjuk rasa pro-Palestina di London.

Baca Selengkapnya

Tim Paralayang Indonesia Raih Emas dalam Kejuraan Dunia di Bulgaria

31 Oktober 2023

Tim Paralayang Indonesia Raih Emas dalam Kejuraan Dunia di Bulgaria

Tim nasional paralayang meraih emas dari kategori beregu pada Kejuaraan Dunia Paralayang di Bulgaria.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Seputar Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023

25 September 2023

5 Fakta Seputar Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023

Simak lima fakta seputar tim bulu tangkis Indonesia yang akan berlaga di Asian Games 2023, salah satunya Apriyani / Fadia akan debut sebagai pasangan.

Baca Selengkapnya

Tim Dayung Indonesia Optimistis Tambah Perolehan Medali di Asian Games 2023

25 September 2023

Tim Dayung Indonesia Optimistis Tambah Perolehan Medali di Asian Games 2023

Indonesia menyisakan tiga pertandingan final dayung di Asian Games 2023.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Lokasi Paralayang Dekat Jakarta

17 Agustus 2023

Rekomendasi 5 Lokasi Paralayang Dekat Jakarta

Berwisata paralayang sambil melihat keindahan alam merupakan healing terbaik dari penatnya kehidupan ibukota Jakarta. Puncak menjadi tempat paling sering dikunjungi warga Jakarta karena jaraknya yang terbilang dekat.

Baca Selengkapnya

Menikmati Terbang dengan Paralayang di Gunung Menyan, Banyuwangi

24 Juli 2023

Menikmati Terbang dengan Paralayang di Gunung Menyan, Banyuwangi

Menikmati paralayang di Gunung Menyan juga menjadi pengalaman yang mengasyikkan bagi para pecinta tantangan.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata Wajib Kunjung di Swiss

10 Juni 2023

5 Destinasi Wisata Wajib Kunjung di Swiss

Swiss, dengan keajaiban alamnya yang menakjubkan dan budaya yang kaya, menjadi salah satu tujuan wisata paling populer di dunia.

Baca Selengkapnya