Menpora: Prediksi Target Medali Asian Games 2018 Sudah 80 Persen

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 22 Juni 2018 04:48 WIB

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi. TEMPO/Fardi Bestari

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menyatakan telah memiliki 80 persen prediksi target medali Asian Games 2018 menjelang batas akhir pendaftaran peserta pada 30 Juni.

"Kami akan konfirmasi langsung kepada setiap cabang olahraga setelah 30 Juni. Termasuk, memastikan uji coba dan program pelatnas seperti apa, serta evaluasi pelatnas yang dipimpin Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI)," kata Menpora selepas bersilaturahmi dengan para pemangku kepentingan Asian Games dan Asian Para Games di Jakarta, Kamis.

Menpora mengklaim konfirmasi kepastian target medali bagi kontingen Indonesia dalam Asian Games ke-18 tidak membutuhkan waktu yang lama setelah penutupan pendaftaran peserta.

"Ada beberapa cabang olahraga yang harus dihitung secara detail. Tapi, itu tidak butuh waktu lama," kata Menpora.

Penghitungan secara detail terkait target medali Indonesia itu, menurut Menpora, seperti jumlah negara yang ikut dalam setiap cabang olahraga serta siapa saja atlet-atlet yang mereka turunkan pada masing-masing nomor pertandingan.

Advertising
Advertising

"Semua peserta akan saling memantau satu sama lain. Kami akan mengonfirmasi kepada masing-masing cabang olahraga apakah target mereka sesuai dengan catatan sebelumnya atau tidak," kata Menpora.

Menpora juga meminta semua pemangku kepentingan Asian Games dapat berkoordinasi untuk mewujudkan target prestasi peringkat 10 besar.

"Tidak ada kendala, semua sudah berjalan dengan baik. Jika ada kendala internal pengurus cabang olahraga itu sudah biasa dan tertangani. Pemerintah sudah memberikan dana pelatnas langsung kepada pimpinan-pimpinan cabang olahraga. Tapi, tidak ada keluhan sedikit pun tentang alat," kata Menpora tentang proses pelatnas Asian Games.

Silaturahmi Menpora Imam Nahrawi menjelang Asian Games dan Asian Para Games itu diikuti Ketua Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) Erick Thohir, Ketua Panitia Penyelanggara Asian Para Games 2018 (INAPGOC) Raja Sapta Oktohari, Komandan Kontingen (CdM) Indonesia dalam Asian Games Komjel Pol. Syafruddin dan Komandan Kontingen (CdM) Indonesia dalam Asian Para Games Arminsyah.

Berita terkait

Menpora Bakal Kebut Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven, Bisa Main di Kuaifikasi Piala Dunia 2026?

29 menit lalu

Menpora Bakal Kebut Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven, Bisa Main di Kuaifikasi Piala Dunia 2026?

Menpora Dito Ariotedjo berbicara soal peluang Calvin Verdonk dan Jens Raven tampil bersama Timnas Indonesia pada kualifikasi Piala Dunia 2026 Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Jika Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Bagaimana Soal Anggaran yang Disiapkan Pemerintah?

1 jam lalu

Jika Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Bagaimana Soal Anggaran yang Disiapkan Pemerintah?

Menpora Dito Ariotedjo menjelaskan soal anggaran pemerintah jika Timnas U-23 Indonesia lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

12 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo: Final Proliga 2024 Akan Dibuat Seperti Laga Red Sparks Melawan Indonesia All Stars

11 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo: Final Proliga 2024 Akan Dibuat Seperti Laga Red Sparks Melawan Indonesia All Stars

Setelah kedatangan Red Sparks, Menpora Dito Ariotedjo yakin ekosistem bola voli Indonesia akan semakin maju.

Baca Selengkapnya

Jadwal Red Sparks vs Indonesia All Stars, Menpora Dito Ariotedjo: 11 Ribu Tiket Terjual, Sudah Nyaris Sold Out

14 hari lalu

Jadwal Red Sparks vs Indonesia All Stars, Menpora Dito Ariotedjo: 11 Ribu Tiket Terjual, Sudah Nyaris Sold Out

Menpora Dito Ariotedjo mengatakan tiket Red Sparks melawan Indonesia All Stars nyaris sold out.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Sebut Kehadiran Red Sparks yang Diperkuat Megawati Hangestri Momentum Angkat Kiprah Voli Indonesia

14 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Sebut Kehadiran Red Sparks yang Diperkuat Megawati Hangestri Momentum Angkat Kiprah Voli Indonesia

Red Sparks yang diperkuat Megawati Hangestri akan bertanding melawan Indonesia All Star pada Sabtu, 20 April 2024, di Indonesia Arena, Senayan.

Baca Selengkapnya

Menpora: Peremajaan dan Modernisasi Fasilitas Pelatnas Bulu Tangkis Cipayung Sudah Disetujui Presiden Jokowi

34 hari lalu

Menpora: Peremajaan dan Modernisasi Fasilitas Pelatnas Bulu Tangkis Cipayung Sudah Disetujui Presiden Jokowi

Menpora Dito Ariotedjo berkomitmen untuk memperbarui fasilitas olahraga di Pelatnas Bulu Tangkis Cipayung.

Baca Selengkapnya

Menpora Sepakat dengan Putusan PSSI Soal Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong Ditentukan Seusai Piala Asia U-23

34 hari lalu

Menpora Sepakat dengan Putusan PSSI Soal Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong Ditentukan Seusai Piala Asia U-23

Menpora Dito Ariotedjo sepakat dengan PSSI bahwa perpanjangan kontrak pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong akan ditentukan setelah Piala Asia U-23.

Baca Selengkapnya

Ricky Soebagdja Berharap Indonesia Bisa Miliki Stadion Khusus Bulu Tangkis

35 hari lalu

Ricky Soebagdja Berharap Indonesia Bisa Miliki Stadion Khusus Bulu Tangkis

Kabid Binpres PP PBSI Ricky Soebagdja berharap Indonesia bisa memiliki stadion pertandingan yang dikhususkan untuk bulu tangkis.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo yakin Atlet Indonesia Bisa Beri Kejutan di Olimpiade 2024

37 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo yakin Atlet Indonesia Bisa Beri Kejutan di Olimpiade 2024

Menpora Dito Ariotedjo yakin para atlet Indonesia bisa memberi kejutan di Olimpiade 2024 Paris.

Baca Selengkapnya