Asian Games 2018: 4 Atlet Balap Sepeda Berlatih di Australia

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 12 Juli 2018 11:07 WIB

Pembalap Indonesia, Aiman Cahyadi, seusai menjuarai Etape I Tour de Siak 2017. (Tempo/Riyan Nofitra)

TEMPO.CO, Jakarta - Tim balap sepeda Indonesia yang disiapkan untuk Asian Games 2018 bertolak ke Australia untuk menjalani pemusatan latihan dan uji coba. Mereka tak diperkuat Hari Fitrianto yang harus menjalani perawatan setelah mengalami kecelakaan di Subang.

Manajer timnas balap sepeda, Budi Saputra, mengatakan ada empat pembalap yang akan menjalani pemusatan latihan di Melbourne selama tiga pekan. Mereka adalah Aiman Cahyadi, Dadi Suryadi, Robin Manullang, dan Jamal Hibatulloh.

"Hari ini kita berangkat. Kita transit dulu di Kuala Lumpur sebelum ke Melbourne. Rencananya tim kembali ke Indonesia 5 Agustus mendatang," kata Budi, Kamis, 12 Juli 2018.

Selama di Melbourne, tim balap sepeda akan menjalani program yang telah ditetapkan oleh manajemen timnas. Selain itu, Aiman Cahyadi dan kawan-kawan akan turun pada beberapa kejuaraan di Negeri Kanguru itu. Ada empat kejuaraan yang akan diikuti di Australia, yaitu Bicycle Buyers Winter Classic pada 15 Juli, Pop Steward Memorial pada 21 Juli, Combine ITT Champs pada 28 Juli, dan Hawthorn Trophy Race pada 4 Agustus.

"Balapan dilakukan setiap akhir pekan. Ini sangat baik untuk persiapan tim. Semoga tim jauh lebih baik setelah pulang dari Australia," kata Budi.

Advertising
Advertising

Sebelum bertolak ke Australia, para pembalap menjalani pemusatan latihan di Subang, Jawa Barat, dan merupakan daerah yang akan menjadi lokasi kejuaraan empat tahunan terbesar di Asia itu.

Sementara itu, satu pembalap timnas, Aiman Cahyadi, mengatakan siap menjalani program yang telah disiapkan manajemen timnas. Ia akan menggunakan pemusatan latihan di Australia untuk meningkatkan kemampuan agar bisa tampil baik di Asian Games.

"Semoga timnas lebih solid lagi, mengingat kejuaraan sudah tidak lama lagi. Harapan kami, kita bisa meraih hasil yang terbaik," kata pembalap yang saat ini memperkuat tim Sapura Cycling Malaysia itu.

Berita terkait

Indonesia Tambah Kuota Atlet yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Atlet Balap Sepeda Bernard Benyamin van Aert

12 hari lalu

Indonesia Tambah Kuota Atlet yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Atlet Balap Sepeda Bernard Benyamin van Aert

Simak daftar atlet yang lolos Olimpiade Paris 2024 di luar wildcard, Diananda Choirunisa (panahan) hingga Bernard Benyamin van Aert (balap sepeda).

Baca Selengkapnya

Empat Tahun Libur, International Tour de Banyuwangi Ijen Kembali Digelar Tahun Ini

43 hari lalu

Empat Tahun Libur, International Tour de Banyuwangi Ijen Kembali Digelar Tahun Ini

International Tour de Banyuwangi Ijen masuk dalam 79 event di kalender event Banyuwangi Festival 2024.

Baca Selengkapnya

Terry Yudha Kusuma Raih Emas dalam Kejuaraan Balap Sepeda Asia Track Championship 2024 di India

25 Februari 2024

Terry Yudha Kusuma Raih Emas dalam Kejuaraan Balap Sepeda Asia Track Championship 2024 di India

Pembalap sepeda Indonesia, Terry Yudha Kusuma, berhasil membawa pulang medali emas nomor scratch dalam kejuaraan Asia Track Championship 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Kirim 11 Atlet Balap Sepeda ke Kejuaraan Asia di India, 2 Berpeluang Raih Tiket Olimpiade 2024

22 Februari 2024

Indonesia Kirim 11 Atlet Balap Sepeda ke Kejuaraan Asia di India, 2 Berpeluang Raih Tiket Olimpiade 2024

ISSI mengirim 11 atlet balap sepeda ke Asian Track Cycling Championship 2024 yang berlangsung di New Delhi, India.

Baca Selengkapnya

Pembalap Sepeda Peraih 6 Emas Olimpiade, Chris Hoy, Berjuang Melawan Kanker

17 Februari 2024

Pembalap Sepeda Peraih 6 Emas Olimpiade, Chris Hoy, Berjuang Melawan Kanker

Pembalap sepeda peraih medali emas Olimpiade enam kali, Chris Hoy, tengah berjuang melawan kanker.

Baca Selengkapnya

Gelora Bung Karno Lokasi Kampanye Akbar Prabowo-Gibran, Ini Profil GBK yang Mulai Dibangun Pada 1960

9 Februari 2024

Gelora Bung Karno Lokasi Kampanye Akbar Prabowo-Gibran, Ini Profil GBK yang Mulai Dibangun Pada 1960

Berikut profil Gelora Bung Karno atau GBK lokasi kampanye akbar Prabowo-Gibran. Mulai dibangun 1960 dan diresmikan 1962. Berapa kapasitasnya?

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Berduka Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas Meninggal

14 Januari 2024

Presiden Jokowi Berduka Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas Meninggal

Presiden Jokowi menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya lifter peraih tiga medali Olimpiade asal Papua, Lisa Raema Rumbewas.

Baca Selengkapnya

Profil Eko Yuli Irawan, Peraih Medali Perak Angkat Besi di IWF Grand Prix II 2023 Qatar

10 Desember 2023

Profil Eko Yuli Irawan, Peraih Medali Perak Angkat Besi di IWF Grand Prix II 2023 Qatar

Karier gemilang atlet angkat besi Eko Yuli Irawan sudah terlihat sejak 2006. terakhir, raih medali perak di kejuaraan IWF Grand Prix II 2023 Qatar.

Baca Selengkapnya

Dara Latifah Raih Medali Perak Kejuaraan Dunia 2023 MTB Eliminator di Palangka Raya

15 November 2023

Dara Latifah Raih Medali Perak Kejuaraan Dunia 2023 MTB Eliminator di Palangka Raya

Atlet balap sepeda Indonesia Dara Latifah berhasil memenangi medali perak pada Kejuaraan Dunia 2023 kelas women elite MTB eliminator.

Baca Selengkapnya

Evaluasi Asian Games 2023, Menpora Panggil Perwakilan Cabang Olahraga secara Bergantian

31 Oktober 2023

Evaluasi Asian Games 2023, Menpora Panggil Perwakilan Cabang Olahraga secara Bergantian

Menpora Dito Ariotedjo mengatakan evaluasi Asian Games 2023 sebagai salah satu persiapan menuju Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya