Wapres JK Saksikan 'Perkawinan' Api Asian Games India dan Mrapen

Kamis, 19 Juli 2018 05:11 WIB

, Menko PMK Puan Maharani mendampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla menghadiri Konser Torch Relay Asian Games 2018 di Pelataran Candi Prambanan, DI Yogyakarta, Rabu malam, 18 Juli 2018.

TEMPO.CO, Yogyakarta- Wakil Presiden Jusuf Kalla alias JK hadir dalam penyatuan dua api untuk obor Asian Games 2018 di Pelataran Candi Brahma di komplek Candi Prambanan, Rabu malam, 18 Juli 2018. Dua api itu, berasal dari India dan Mrapen, ditempelkan pada satu obor.

Susy Susanti, atlet senior bulu tangkis, dan Yustedjo Tarik, atlet senior tenis lapangan, menjadi petugas yang menyatukan dua api. Obor kemudian diberikan kepada Jusuf Kalla.

“Setelah 50 tahun, Indonesia berkesempatan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Asian Games. Ini merupakan kehormatan untuk bangsa Indonesia," kata Jusuf Kalla dalam acara "Torch Relay Concert di pelataran Candi Brahma Komplek Candi Prambanan, Rabu malam, 18 Juli 2018.

Ia yang datang sekitar pukul 17.35 WIB diselingi transit untuk salat itu menyatakan penyelenggaraan Asian Games juga menunjukkan kemampuan mengorganisasi kegiatan olah raga yang berskala internasional. Selain itu bangsa Indonesia bisa melakukan pembangunan infra struktur, khususnya infrastruktur olah raga

ngan kemampuan itu, juga diharapkan bangsa ini menambah prestasi dari para atlet yang akan berlaga pada 18 Agustus hingga 2 September 2018 mendatang di Jakarta dan Palembang. Ia menyebut, api Asian Games merupakan simbol pemberi semangat.

Advertising
Advertising

“Karena hanya dengan jiwa membara kita akan sukses dalam pelaksanaan tersebut," kata dia dalam sambutannya.

Api Asian Games yang dari India diambil oleh Susy Susanti sebagai Torch Ambasador Asian Games 2018 dan tim dari TNI Angkatan Udara. Sedangkan api abadi dari Mrapen diambil oleh tim dan rombongan Menteri Koordinator PMK Puan Maharani.

Api yang sudah “dikawinkan” yang diserahkan kepada Jusuf Kalla didampingi oleh Puan diberikan kepada Finarsih, mantan atlet bulu tangkis asal Yogyakarta. Kirab obor Asian Games akan dilakukan mulai di Yogyakarta dan sekitarnya, Kamis, 19 Juli 2018. Selanjutnya akan dikirab di kota-kota lainnya di Indonesia.

MUH SYAIFULLAH

Berita terkait

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

10 hari lalu

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

Menurut Jusuf Kalla, pandangan masyarakat Papua seakan-akan Indonesia merampok Papua, mengambil kekayaan alamnya.

Baca Selengkapnya

Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

11 hari lalu

Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

Pendeta Gilbert Lumoindong dilaporkan ke polisi atas ceramahnya yang dianggap menghina sejumlah ibadah umat Islam.

Baca Selengkapnya

Digagas JK pada 2016, Ini Beda Rencana Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Indonesia-Cina

13 hari lalu

Digagas JK pada 2016, Ini Beda Rencana Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Indonesia-Cina

Presiden Jokowi mendiskusikan rencana pembangunan kereta cepat Jakarta-Surabaya dengan Menlu Cina, pernah akan dibangun pada 2018.

Baca Selengkapnya

Dua Laporan Polisi soal Dugaan Penistaan Agama Gilbert Lumoindong

14 hari lalu

Dua Laporan Polisi soal Dugaan Penistaan Agama Gilbert Lumoindong

"Saya tidak ada niat, saya mencintai umat Muslim. Saya minta maaf," kata Gilbert Lumoindong

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

25 hari lalu

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

Open house yang diadakan oleh JK dihadiri oleh Anies Baswedan, Hamdan Zoelva, hingga Tom Lembong selaku perwakilan koalisi perubahan.

Baca Selengkapnya

Rekonsiliasi Nasional, Jusuf Kalla Minta Hormati Proses di MK

25 hari lalu

Rekonsiliasi Nasional, Jusuf Kalla Minta Hormati Proses di MK

Jusuf Kalla menilai positif kunjungan Roeslan Roeslani ke rumah Megawati Soekarnoputri. Soal rekonsiliasi nasional, ia menilai ada banyak waktu lain.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Silaturahmi ke Rumah Jusuf Kalla: Banyak Foto-Foto

25 hari lalu

Anies Baswedan Silaturahmi ke Rumah Jusuf Kalla: Banyak Foto-Foto

Anies Baswedan bersamuh dengan Jusuf Kalla pada hari pertama Lebaran. Mengaku tak bicara soal politik.

Baca Selengkapnya

Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

26 hari lalu

Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (JK) akan merayakan hari raya Idul Fitri 1445 H atau 2024 M di Jakarta. Rencananya, JK juga akan menerima kunjungan para kolega di kediaman pribadinya di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Lebaran, Anies Baswedan Gelar Open House di Rumahnya hingga Sowan ke JK

26 hari lalu

Lebaran, Anies Baswedan Gelar Open House di Rumahnya hingga Sowan ke JK

Calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan, bakal merayakan lebaran tahun ini di Jakarta. Rencananya, Anies akan salat id di masjid dekat rumahnya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Setelah itu, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut akan bersilaturahmi dengan tokoh-tokoh partai politik pengusungnya dan para politikus senior.

Baca Selengkapnya

Arti 9 Pilar di Gedung MK, Begini Sejarah Pembangunannya 17 Tahun Lalu

43 hari lalu

Arti 9 Pilar di Gedung MK, Begini Sejarah Pembangunannya 17 Tahun Lalu

Di depan Gedung MK terdapat 9 pilar besar, apa artinya? Ini riwayat pembangunannya di Jalan Merdeka Barat, Jakarta.

Baca Selengkapnya