Menko Puan Maharani Undang Kim Jong Un Hadiri Asian Games 2018

Reporter

Egi Adyatama

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 31 Juli 2018 07:13 WIB

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani memberikan maskot Asian Games 2018 pada Ketua Presidium Majelis Rakyat Agung RDRK, Kim Yong Nam di Pyongyang, Korea Utara, 30 Juli 2018. Kedatangan Puan bertujuan untuk mengundang Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un untuk menghadiri Asian Games 2018. Foto: Dok. Tim CdM Asian Games
TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani menyambangi Korea Utara pada Senin pagi waktu setempat, 30 Juli 2018. Puan datang untuk mengundang Presiden Korea Utara Kim Jong Un untuk menonton langsung Asian Games 2018 di Indonesia.
"Sesungguhnya tujuan utama kedatangan kami, adalah untuk menyampaikan undangan resmi kepada Presiden Korea Utara, untuk bisa hadir dalam Opening Ceremony Asian Games pada tanggal 18 Agustus nanti," ujar Puan dalam keterangan tertulisnya.
Puan yang juga sebagai Dewan Pengawas Asian Games 2018, diterima dan bertatap muka langsung dengan Kim Jong Nam yang mewakili Kim Jong Un di Kantor Pusat Pemerintahan Korea Utara. Dalam rombongan itu hadir pula Ketua Kontingen Indonesia di Asian Games 2018, Komisaris Jenderal Syafruddin.
Dalam pertemuan itu, Puan tak hanya membicarakan persiapan Asian Games 2018 saja tapi juga soal lainnya. Mulai dari perkembangan hubungan bilateral kedua negara, permasalahan regional, termasuk juga pengakuan atas kinerja Polri khususnya menangani terorisme di Indonesia.

Sementara itu Syafruddin yang juga menjabat sebagai Wakapolri, memastikan jaminan keamanan kepada semua kepala negara dan kontingen yang akan hadir di Asian Games. Termasuk kepada pemerintah Korea Utara.
“Tugas saya adalah memberikan kepastian dan jaminan bagi seluruh negara dunia, Asia, termasuk juga pemerintah Korea Utara, bahwa keamanan Indonesia sangat stabil. Jangan khawatir, apalagi ragu," ujar Syafruddin.
Usai makan siang, Puan Maharani selaku ketua rombongan menyampaikan cinderamata Kaka, Atung, dan Bhin bhin, yang menjadi maskot Asian Games ke 18 Tahun 2018.
Asian Games 2018 akan dimulai dibuka pada 18 Agustus 2018. Beberapa pertandingan akan dimulai sejak tanggal 10 Agustus 2018. Namun upacara pembukaan baru akan digelar 18 Agustus mendatang. Sebanyak 45 negara akan berpartisipasi dalam turnamen multi-event empat tahunan itu.
EGI ADYATAMA

Berita terkait

54 Tahun Prananda Prabowo, Profil Putra Megawati dan Perannya di PDIP

3 hari lalu

54 Tahun Prananda Prabowo, Profil Putra Megawati dan Perannya di PDIP

Prananda Prabowo putra Megawati Soekarnoputri, organisatoris PDIP yang pernah dipuji Jokowi, genap berusia 54 tahun pada 23 April 2024.

Baca Selengkapnya

Adik Kim Jong Un Umumkan Korea Utara sedang Bangun Militer Besar-besaran

4 hari lalu

Adik Kim Jong Un Umumkan Korea Utara sedang Bangun Militer Besar-besaran

Adik Kim Jong Un memastikan negaranya akan terus membangun kekuatan militer besar-besaran dan terkuat untuk melindungi kedaulatan dan perdamaian

Baca Selengkapnya

Kisah Jokowi Pernah Siapkan Ganjar Maju Pilpres 2024, Lantas Balik Badan

4 hari lalu

Kisah Jokowi Pernah Siapkan Ganjar Maju Pilpres 2024, Lantas Balik Badan

Ganjar Pranowo menerima hasil putusan MK yang menolak permohonan PHPU kubunya. Dulu, Jokowi pernah menyiapkannya maju capres di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Usung Ganjar Pranowo Jadi Calon Presiden di Depan Jokowi Setahun Lalu

6 hari lalu

PDIP Usung Ganjar Pranowo Jadi Calon Presiden di Depan Jokowi Setahun Lalu

Setahun yang lalu PDIP mengusung Ganjar Pranowo menjadi calon presiden, disaksikan Jokowi. Berikut kilas balik peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Kim Jong Un Rilis Lagu Baru, Puji Dirinya Ayah yang Ramah

9 hari lalu

Kim Jong Un Rilis Lagu Baru, Puji Dirinya Ayah yang Ramah

Pemimpin otoriter Korea Utara, Kim Jong Un, merilis lagu baru yang menyatakan ia adalah ayah yang ramah.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan di Bandara Kuala Lumpur, Masih Ingat Kematian Kim Jong Nam Adik Kim Jong Un di Sini?

12 hari lalu

Pembunuhan di Bandara Kuala Lumpur, Masih Ingat Kematian Kim Jong Nam Adik Kim Jong Un di Sini?

Terjadi penembakan di Bandara Kuala Lumpur. Di tempat ini pula pada 2017 terjadi kasus pembunuhan Kim Jong Nam, saudara tiri Kim Jong Un.

Baca Selengkapnya

Kata Gerindra Soal Rekonsiliasi dengan PDIP dan Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati

16 hari lalu

Kata Gerindra Soal Rekonsiliasi dengan PDIP dan Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati

Gerindra menilai komunikasi yang baik antara Sufmi Dasco Ahmad dan Puan Maharani di DPR dapat mempercepat rekonsiliasi kedua partai.

Baca Selengkapnya

Misteri Ketua TKN Prabowo-Gibran Dua Kali Datangi Rumah Megawati

16 hari lalu

Misteri Ketua TKN Prabowo-Gibran Dua Kali Datangi Rumah Megawati

Dua kali Ketua TKN Prabowo-Gibran ini mendatangi rumah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Ada apa?

Baca Selengkapnya

Kim Jong Un: Sekarang Waktunya Bersiap untuk Perang

16 hari lalu

Kim Jong Un: Sekarang Waktunya Bersiap untuk Perang

Kim Jong Un mengatakan Korea Utara siap untuk perang.

Baca Selengkapnya

Wacana Pertemuan Prabowo-Puan, Pakar: Hanya Soal Waktu

19 hari lalu

Wacana Pertemuan Prabowo-Puan, Pakar: Hanya Soal Waktu

Menurut Ujang Komarudin, pertemuan Prabowo-Puan merupakan pertemuan pendahuluan sebelum Prabowo bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri.

Baca Selengkapnya