Asian Games 2018: Tenis Meja Usai Pelatnas Cina, Ini Hasilnya

Reporter

Tempo.co

Editor

Ariandono

Rabu, 1 Agustus 2018 17:01 WIB

Pelatnas tenis meja Asian Games 2018 di Ragunan, Jakarta Selatan saat mendapatkan kunjungan dari Indonesia Olympian Association (IOA) dan Ketum PP PTMSI, Oegroseno pada Selasa (31 Juli 2018). (IOA)

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 10 pemain telah terpilih masuk tim nasional tenis meja Indonesia untuk Asian Games 2018. Dengan demikian, dari 12 pemain yang dipersiapkan sejak Februari 2018, dua pemain tidak lolos.

Kendati begitu keduanya tetap diikutkan dalam persiapan akhir menuju kompetisi tenis meja Asian Games 2018.

"Kita tetap memerlukan keduanya untuk lawan sparring-partner di pelatnas ini," ungkap pelatih Haryono Wong di Pusdiklat PLN, Ragunan, Jakarta Selatan, Selasa 31 Juli 2018.

Baca: Puan Maharani Antarkan Undangan Asian Games 2018 buat Kim Jung Un

"Mereka sudah cukup lama bersama-sama, termasuk saat menjalani pelatihan dan try-out di Cina. Jadi para pemain terpilih juga menginginkan keduanya tetap bergabung untuk teman latih tanding," tambah manajer tim Sugeng Utomo Suwindo.

Ke-10 pemain timnas tenis meja Asian Games 2018 ini masing-masing terdiri dari lima putra dan lima putri. Mereka adalah Ficky Supit Santoso, Donny Prasetya Aji, Luki Purwani, Muhammad Bima Abdi Negara, dan Deepash Anil Baghwani (putra), serta Gustin Dwijayanti, Lilis Indriani, Kharisma Nur Hawwa, Atikah Dwi Rahayu, dan Rina Sintya (putri).

Dua pemain putra yang ikut pelatnas sejak awal namun kini hanya menjadi lawan sparring-partner adalah Dennis Darmawan dan Gusti Aditya Mua'rif.

Baca: Son Heung-min: Emas Asian Games 2018 Juga Penting

Pelatnas tenis meja Asian Games 2018 dipusatkan di Cina sejak pertengahan Maret 2018. Dari markas tim di Shandong mereka menjalani serangkaian try-out, di antaranya mengikuti Kejuaraan Dunia Liebherr ITTF di Halmstad, Swedia, medio April, Hang Seng Hong Kong Open dan Sea Master 2018 ITTF World Tour Platinum, Cina Open.

Di Halmstad, tim putri menjuarai kompetisi Divisi III, sehingga pada Kejuaraan Dunia berikutnya berhak berlaga di Divisi II.

Pelatnas tenis meja Asian Games 2018 di Cina sudah diselesaikan pekan lampau dan sejak Jumat 27 Juli tim sudah berada di Jakarta. Namun, mereka tak bisa lama -lama menikmati liburan. Senin 30 Juli mereka sudah berlatih lagi, di GOR Pusdiklat PLN, Ragunan, Jakarta Selatan.

Berita terkait

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

10 jam lalu

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

Analis teknologi memperkirakan Xiaomi 15 bakal menyerupai generasi sebelumnya ihwal jadwal rilis dan tenggat distribusi.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

11 jam lalu

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

Faisal Basri menyebut industrialisasi nikel lebih memberikan keuntungan kepada investor asing tanpa memerhatikan kerugian bagi Indonesia

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

1 hari lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

1 hari lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata di Chengdu yang jadi Tuan Rumah Piala Thomas dan Uber 2024

1 hari lalu

Destinasi Wisata di Chengdu yang jadi Tuan Rumah Piala Thomas dan Uber 2024

Salah satu destinasi wisata utama untuk dikunjungi adalah Pasar Malam Chengdu.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

1 hari lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

Anthony Sinisuka Ginting tak mampu berbuat banyak dalam laga perdana final Piala Thomas 2024 melawan tunggal pertama Cina, Shi Yu Qi.

Baca Selengkapnya