Asian Games 2018: GOR Bulungan Dipastikan Segera Siap Pakai

Reporter

Egi Adyatama

Editor

Hari Prasetyo

Senin, 13 Agustus 2018 19:02 WIB

Pemasangan kain warna hitam untuk plafon GOR Bulungan, Jakarta Selatan, arena bola voli Asian Games. Pemasangan kain untuk plafon ditargetkan selesai hari ini, Minggu, 12 Agustus 2018. Tempo/Bram Setiawan
TEMPO.CO, Jakarta - Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) memastikan Gelanggang Olahraga (GOR) Bulungan, Jakarta Selatan, akan siap digunakan untuk Asian Games 2018. Hingga saat ini GOR yang akan digunakan untuk arena pertandingan cabang olahraga bola voli ini masih dalam tahap pembenahan.

Baca: Siaran Asian Games 2018 Lewat Televisi Kabel Bakal Diacak
"Tak ada masalah. (Renovasi) sedang jalan, nanti pasti jadi. Tidak mepet kok," ujar Ketua INASGOC Erick Thohir saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Senin, 13 Agustus 2018.
Erick mengatakan pembangunan kebut akan dilakukan di GOR Bulungan. Saat ini pembenahan hanya tinggal penyelesaian tahap akhir beberapa fasilitas pendukung. Ia pun membandingkan pembangunan kebut ini dengan pembangunan Main Press Center (MPC) yang hanya dilakukan dalam waktu beberapa hari saja.
"Orang Indonesia itu kan Roro Jonggrang (merujuk pada legenda Roro Jonggrang dan Bandung Bondowoso yang membuat seribu candi dalam waktu satu malam)," kata Erick.
Erick mengatakan GOR Bulungan akan menjadi arena kedua cabang olahraga voli. Arena utama tetap akan digelar di Komplek Gelora Bung Karno, di Senayan, Jakarta Pusat.
Renovasi GOR Bulungan diserahkan kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. GOR ini awalnya tak disiapkan untuk venue pertandingan. Namun belakangan INASGOC memastikan voli akan digelar di dua lokasi termasuk GOR Bulungan.
GOR ini menjadi satu-satunya arena pertandingan untuk Asian Games yang dinilai paling belum siap oleh Ombudsman Republik Indonesia. Dari pantauan Tempo beberapa hari lalu, ada beberapa pekerja yang sedang mengerjakan pemasangan plafon. Langit-langit arena untuk pertandingan bola voli itu dipasang kain warna hitam.
Selain itu kursi penonton yang berbahan fiber ada dua warna, yaitu biru dan merah. Kondisi dalam gedung masih tampak berantakan dan kotor karena proses renovasi. Beberapa kawat masih berserakan di beberapa sudut.

Baca: Asian Games 2018: Pertandingan Bola Tangan Dimulai, Taiwan ...
Asian Games 2018 tinggal menyisakan lima hari lagi. Cabang olahraga bola voli akan digelar dari 19 Agustus hingga 1 September 2018.
EGI ADYATAMA | BRAM SETIAWAN

Berita terkait

5 Fakta Seputar Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023

25 September 2023

5 Fakta Seputar Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023

Simak lima fakta seputar tim bulu tangkis Indonesia yang akan berlaga di Asian Games 2023, salah satunya Apriyani / Fadia akan debut sebagai pasangan.

Baca Selengkapnya

Tim Dayung Indonesia Optimistis Tambah Perolehan Medali di Asian Games 2023

25 September 2023

Tim Dayung Indonesia Optimistis Tambah Perolehan Medali di Asian Games 2023

Indonesia menyisakan tiga pertandingan final dayung di Asian Games 2023.

Baca Selengkapnya

Menengok Riwayat LRT Palembang yang Dikritik Ridwan Kamil

26 Oktober 2022

Menengok Riwayat LRT Palembang yang Dikritik Ridwan Kamil

LRT Palembang rampung dibangun dan mulai beroperasi ketika perhelatan Asian Games 2018 pada Agustus 2018.

Baca Selengkapnya

Dulu JPO Dirobohkan Demi Patung Selamat Datang, Sekarang Dihalangi Halte Transjakarta

30 September 2022

Dulu JPO Dirobohkan Demi Patung Selamat Datang, Sekarang Dihalangi Halte Transjakarta

Gubernur Anies Baswedan dulu merobohkan JPO di Bundaran HI karena dinilai menghalangi pemandangan ke arah Patung Selamat Datang.

Baca Selengkapnya

SEA Games Vietnam: Tim Bola Voli Putra Indonesia Kalahkan Myanmar 3-0

13 Mei 2022

SEA Games Vietnam: Tim Bola Voli Putra Indonesia Kalahkan Myanmar 3-0

Tim bola voli indoor putra membuka kiprahnya SEA Games Vietnam 2021 dengan kemenangan 3-0 atas Myanmar.

Baca Selengkapnya

Lindswell Kwok Melahirkan Putra Kedua, Achmad Hulaefi Ingin Nambah Anak Lagi

26 April 2022

Lindswell Kwok Melahirkan Putra Kedua, Achmad Hulaefi Ingin Nambah Anak Lagi

Lindswell Kwok mengunggah video percakapannya dengan suaminya, Achmad Hulaefi yang sibuk menjaga anak pertama mereka, Achmad Zubayr.

Baca Selengkapnya

Cerita Warga Tangerang Protes Mobil Google Street View yang Ngaku Direstui KSP

24 Oktober 2021

Cerita Warga Tangerang Protes Mobil Google Street View yang Ngaku Direstui KSP

Warga Kabupaten Tangerang, Khairul Anam, memprotes pemetaan oleh Google Street View dan Google Maps di kompleks perumahannya.

Baca Selengkapnya

Tips Sukses Bikin Acara Besar versi Erick Thohir: Pilih Anggota Tim Terbaik

16 September 2021

Tips Sukses Bikin Acara Besar versi Erick Thohir: Pilih Anggota Tim Terbaik

Menyelenggarakan acara besar yang pesertanya dari berbagai negara tentu saja sulit. Simak tips sukses dari Erick Thohir.

Baca Selengkapnya

Alffy Rev, pernah Tersandung, Bangkit dan Dipuja Berkat Wonderland Indonesia

27 Agustus 2021

Alffy Rev, pernah Tersandung, Bangkit dan Dipuja Berkat Wonderland Indonesia

Saat duduk di semester 3, Alffy Rev memilih membeli launchpad ketimbang membayar uang kuliahnya, untuk digunakan mengaransemen lagu.

Baca Selengkapnya

Usai Salat Idul Fitri, Masyarakat Foto Bersama di Velodrome Rawamangun

13 Mei 2021

Usai Salat Idul Fitri, Masyarakat Foto Bersama di Velodrome Rawamangun

Diperkirakan lebih dari 2.000 jemaah mengikuti Salat Idul Fitri di lapangan Velodrome Rawamangun itu.

Baca Selengkapnya