Asian Games 2018: Kalahkan Kirgistan, Tim Voli Putra Lolos

Sabtu, 25 Agustus 2018 04:58 WIB

Tim bola voli putra di Aian Games 2018. Antara/INASGOC/Dwi Prasetyo

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Bola Voli putra Indonesia berhasil lolos ke babak gugur Asian Games 2018 setelah mengalahkan Kirgistan 3-0 (25-21; 25-17 dan 25-20) dalam babak penyisihan grup A Voli putra Asian Games 2018 di Tenis Indoor Senayan, GBK, Jakarta, Jumat, 24 Agustus 2018. Indonesia memastikan diri lolos ke fase gugur sebagai runner-up, mendampingi Arab Saudi. Sedangkan Kirgistan tersingkir dari turnamen.

Pada set pertama, menit awal Indonesia unggul 3-1, Kirgistan sempat berikan perlawanan dengan memperkecil jarak ketertinggalan dengan skor 6-5. Perlahan namun pasti, Rivan Nurmulki dkk terus unggul dengan ketat pada skor 13-10. Poin dari service Sigit Ardian membuat para pemain semakin percaya diri saat memimpin 16-12 sebelum teknikal time out.

Kirgistan terus memberikan perlawanan sengit dengan coba mengejar set poin Indonesia dari 24-18 hingga 24-21. Namun, service pemain Kirgistan, Musa Uulu, keluar dan set pertama berakhir untuk kemenangan tim asuhan Samsul Jais dengan skor 25-21 yang berlangsung selama 25 menit.

Pada set kedua, saling kejar poin terjadi. Indonesia tetap unggul tipis 10-9 sebelum akhirnya memperlebar jarak hingga 14-9. Rivan dan Rendy Tamamilang kerap kali merepotkan Kirgistan dengan spike kerasnya yang sulit dibendung. Set kedua yang berlangsung selama 23 menit kembali dimenangkan Indonesia dengan skor 25-17. Pada set ketiga, Indonesia berhasil memastikan kemenangan pada laga ini usai menang 25-20 yang berlangsung selama 23 menit.

Pelatih Timnas Voli putra Indonesia, Samsul Jais, sangat senang denan hasil yang diraih tim asuhannya. Ia menilai, Rivan dkk, kali ini tampil lebih percaya diri dibanding laga perdana penyisihan grup A. "Kami tampil lebih percaya diri dibanding waktu lawan Arab Saudi. Secara keseluruhan saya senang, strategi kami juga berjalan dengan baik," kata Samsul Jais di Tenis Indoor Senayan, Jakarta, Jumat, 24 Agustus 2018.

Advertising
Advertising

Indonesia akan kembali bertanding di babak selanjutnya pada Ahad, 26 Agustus 2018 menunggu hasil undian untuk menentukan lawan berikutnya.

Daftar susunan pemain voli putra Indonesia:
Sigit Ardian (3), Rendy Febriant Tamamilang (11), Yuda Mardiansyah Putra (9), Mahfud Nurcahyadi (4), Nizar Julfikar Munawar (14), Rivan Nurmulki (12)
Pemain pengganti: Veleg Ristan (19) (L), Delly Dwi Putra Heryanto (7) (L), Doni Haryono (1), Galih Bayu Saputra (8), Hernanda Zulfi (18), Muhammad Malizi (6), Aji Maulana (17) (K) dan Ramzil Huda (16)(L).

SAPRI MAULANA

Berita terkait

Hasil Proliga 2024: Giovanna Milana Absen, Pertamina Enduro Ditekuk Popsivo Polwan

2 jam lalu

Hasil Proliga 2024: Giovanna Milana Absen, Pertamina Enduro Ditekuk Popsivo Polwan

Tim putri Jakarta Popsivo Polwan berhasil mengalahkan Jakarta Pertamina Enduro, yang tak diperkuat Gia, dengan skor 3-0 dalam lanjutan Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Proliga 2024 Sabtu 4 Mei: 3 Laga Live, Termasuk Aksi Jakarta Pertamina Enduro dan STIN BIN

11 jam lalu

Jadwal Proliga 2024 Sabtu 4 Mei: 3 Laga Live, Termasuk Aksi Jakarta Pertamina Enduro dan STIN BIN

Jadwal Proliga 2024 akan kembali hadir pada Sabtu, 4 Mei 2024. Tiga pertandingan akan berlangsung di GOR Jatidiri, Semarang.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Jakarta Bhayangkara Presisi Kalahkan Jakarta Pertamina Pertamax 3-1

16 jam lalu

Hasil Proliga 2024: Jakarta Bhayangkara Presisi Kalahkan Jakarta Pertamina Pertamax 3-1

Tim bola voli putra Jakarta Bhayangkara Presisi kembali ke jalur kemenangan di arena Proliga 2024, dengan mengalahkan Jakarta Pertamina Pertamax 3-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Bandung Bjb Tandamata Kalahkan Jakarta Livin Mandiri, Raih 3 Kemenangan Beruntun

17 jam lalu

Hasil Proliga 2024: Bandung Bjb Tandamata Kalahkan Jakarta Livin Mandiri, Raih 3 Kemenangan Beruntun

Tim bola voli Bandung Bjb Tandamata meraih tiga kemenangan berturut-turut di arena Proliga 2024, setelah mengalahkan Jakarta Livin Mandiri.

Baca Selengkapnya

Megawati Hangestri 2 Kali Main, Jakarta BIN Terus Kalah di Proliga 2024: Simak Perbandingan Statistiknya

1 hari lalu

Megawati Hangestri 2 Kali Main, Jakarta BIN Terus Kalah di Proliga 2024: Simak Perbandingan Statistiknya

Megawati Hangestri belum mampu menunjukan sihirnya di Proliga 2024. Dalam dua laga yang dia ikuti, Jakarta BIN terus kalah.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Megawati Hangestri Kembali Gagal Bantu Jakarta BIN Hindari Kekalahan, Ditekuk Jakarta Popsivo

1 hari lalu

Hasil Proliga 2024: Megawati Hangestri Kembali Gagal Bantu Jakarta BIN Hindari Kekalahan, Ditekuk Jakarta Popsivo

Tim bola voli putri Jakarta BIN menelan kekalahan untuk kedua kalinya di arena Proliga 2024, kali ini dari Jakarta Popsivo.

Baca Selengkapnya

Jadwal Proliga 2024 Jumat 3 Mei: 3 Laga Live, Termasuk Aksi Megawati Hangestri Bersama Jakarta BIN

1 hari lalu

Jadwal Proliga 2024 Jumat 3 Mei: 3 Laga Live, Termasuk Aksi Megawati Hangestri Bersama Jakarta BIN

Jadwal bola voli Proliga 2024 Jumat, 3 Mei, akan menampilkan 3 pertandingan, termasuk aksi Megawati Hangestri bersama Jakarta BIN.

Baca Selengkapnya

Proliga 2024: Giovanna Milana Sumbang Poin Tertinggi, Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Jakarta Electric PLN

1 hari lalu

Proliga 2024: Giovanna Milana Sumbang Poin Tertinggi, Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Jakarta Electric PLN

Giovanna Milana alias Gia membawa tim bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro mengalahkan Jakarta Electric PLN di pekan kedua Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan LaVani, Tim Bola Voli Putra Jakarta STIN BIN Rebut Puncak Klasemen Proliga 2024

1 hari lalu

Kalahkan LaVani, Tim Bola Voli Putra Jakarta STIN BIN Rebut Puncak Klasemen Proliga 2024

Tim bola voli putra Jakarta STIN BIN merebut puncak klasemen sementara PLN Mobile Proliga 2024 setelah mengalahkan Jakarta LavAni.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024 Kamis 2 Mei: Bandung Bjb Tandamata Kalahkan Gresik Petrokimia 3-1

2 hari lalu

Hasil Proliga 2024 Kamis 2 Mei: Bandung Bjb Tandamata Kalahkan Gresik Petrokimia 3-1

Tim bola voli putri Bandung Bjb Tandamata mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia 3-1 (25-17, 23-25, 25-15, 29-27) pada Proliga 2024.

Baca Selengkapnya