5 Atlet Dunia yang Akan Bersaing di Asian Para Games 2018

Reporter

Aditya Budiman

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 24 September 2018 15:18 WIB

Asian Para Games 2018. (asianparagames2018.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Asian Para Games 2018 akan berlangsung di Jakarta pada 6-13 Oktober 2018. Kompetisi antara negara Asia nanti akan diikuti 43 kontingen dengan 2.832 atlet. Sebelumnya di Incheon, Korea Selatan, hanya 41 negara dengan 2.497 atlet yang terlibat.

Ada tiga cabang olahraga yang akan menjadi perhatian sejumlah negara, yakni atletik, renang, dan angkat berat. Ketiga cabang itu akan memperebutkan puluhan medali dan diikuti banyak kontingen. Di sisi lain, ketiga cabang tersebut juga dipertandingkan di Paralimpiade.

Berikut lima bintang dunia arena tersebut yang akan tampil di Asian Para Games 2018:

1. Hongzhuan Zhou (Cina)

Atlet Para Games Cina, Hongzhuan Zhou. (en.olympic.cn)

Zhou merupakan salah satu pembalap kursi roda T53 (gangguan kaki) terbaik di dunia. Perempuan kelahiran Hebei, Cina, 12 Desember 1988 ini pemegang enam gelar Paralimpiade dan tujuh gelar juara dunia. Ia kerap menyumbangkan medali di tiga nomor andalannya, yaitu 800 meter, 400 meter, dan 200 meter.

Advertising
Advertising

Pada Asian Para Games 2014 Incheon, ia berhasil membawa pulang tiga medali emas. Dua tahun berikutnya di Paralimpiade (olimpiade bagi atlet disabilitas) ia merebut emas di nomor 800 m dan 400 m sekaligus memecahkan rekor dunia di dua nomor itu.

Selanjutnya: Liu Cuiqing dan Yip Pin Xiu
<!--more-->

2. Liu Cuiqing (Cina)

Atlet Para Games Cina, Liu Cuiqing. (xinhuanet.com)

Bintang lintasan berikutnya ialah Liu Cuiqing. Atlet T11 (kerusakan penglihatan) itu merupakan pemegang lima medali emas di lintasan lari 400 meter dan lompat jauh. Aksi perempuan kelahiran Nanning, Cina 26 tahun silam itu layak dinantikan lantaran ia juga peraih dua medali emas di Paralimpik 2016 Rio de Jenairo, Brasil.

Aksi Liu layak dinanti pada Asian Para Games di Jakarta, Oktober nanti. Pasalnya, pada kejuaraan Grand Prix Beijing, 13 Mei 2018 ia berhasil memecahkan rekor dunia lari T11 di nomor 400 meter yang sudah bertahan selama 10 tahun dengan catatan waktu terbaiknya 56.00 detik. Liu unggul 0,14 detik dari mantan juara dunia asal Brasil, Terezinha Guilhermina pada 2007.

3. Yip Pin Xiu (Singapura)

Atlet Para Games Singapura, Yip Pin Xiu. (tnp.sg)

Dari cabang olahraga renang ada Yip Pin Xiu. Perenang asal Singapura itu pemegang rekor dunia untuk nomor S2 (gangguan neurologis) 100 meter gaya punggung dengan catatan waktu 2 menit 7,09 detik. Dari nomor itu ia berhasil membawa pulang medali emas di Paralimpiade Rio de Jenairo, Brasil 2016.

Yip juga peraih emas di Rio untuk nomor 50 meter gaya punggung sekaligus pemegang rekor dunia dengan catatan waktu 59,38 detik. Selain Yip, kontingen Singapura mempunyai dua bintang para atlet lainnya, yaitu perenang Theresa Goh dan juara dunia para-bulutangkis, Tay Wei Ming.

Selanjutnya: Le Van Cong dan Abdul Latif Romly
<!--more-->

4. Le Van Cong (Vietnam)

Atlet Para Games Vietnam, Le Van Cong. (news.zing.vn)


Atlet berusia 34 tahun ini merupakan bintang di arena angkat besi para games internasional. Ia menjadi atlet Vietnam pertama yang berhasil merebut medali paralimpic (para olimpiade), yakni di Rio de Janeiro pada 2016. Ia meraih emas tersebut di nomor -49 kilogram. Di Asian Para Games sebelumnya, 2014, ia juga merebut emas di nomor sama.

5. Abdul Latif Romly (Malaysia)

Atlet Para Games Malaysia, Abdul Latif Romly. (thestar.com.my)


Malaysia memiliki banyak atlet para games kelas dunia. Pada Paralympic 2016, negera itu meraih tiga emas. Salah satu peraihnya adalah atlet muda, Abdul Latif Romly, 21 tahun. Ia meraihnya di nomor lompat jauh F20 (intelektual disabilitas). Ia saat itu meraih emas sekaligus menorehkan rekor dunia dengan lompatan 7,43 meter. Ia juga meraih emas di kejuaraan dunia 2015 dan 2017 serta di Asian Para Games 2014.

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo akan Tinjau Aturan NPC Soal Pemotongan Bonus Atlet Asian Para Games

17 Januari 2024

Menpora Dito Ariotedjo akan Tinjau Aturan NPC Soal Pemotongan Bonus Atlet Asian Para Games

Menpora Dito Ariotedjo menyebut NPC memiliki aturan khusus untuk mendapat pemasukkan dari bonus atlet dan pelatih berprestasi.

Baca Selengkapnya

Indonesia Penuhi Target di Asian Para Games 2023, Bekal Menuju Paralimpiade Paris 2024

29 Oktober 2023

Indonesia Penuhi Target di Asian Para Games 2023, Bekal Menuju Paralimpiade Paris 2024

Indonesia berhasil memenuhi target dalam Asian Para Games 2023, yang berakhir Sabtu, 29 Oktober.

Baca Selengkapnya

Urban Farming Tanaman Buah Merambat

29 Oktober 2023

Urban Farming Tanaman Buah Merambat

Urban farming tanaman buah merambat menjadi pilihan hobi banyak warga kota.

Baca Selengkapnya

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Indonesia Penuhi Target dan Finis di Posisi 6

29 Oktober 2023

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Indonesia Penuhi Target dan Finis di Posisi 6

Asian Para Games 2023 Hangzhou sudah usai digelar. Simak klasemen akhir perolahan medalinya.

Baca Selengkapnya

Asian Para Games 2023 Hangzhou Resmi Ditutup, Indonesia Posisi Keenam Klasemen Perolehan Medali

28 Oktober 2023

Asian Para Games 2023 Hangzhou Resmi Ditutup, Indonesia Posisi Keenam Klasemen Perolehan Medali

Asian Para Games 2023 Hangzhou resmi berakhir dengan upacara penutupan di Hangzhou Olympic Sports Centre, Cina, Sabtu malam, 28 Oktober.

Baca Selengkapnya

Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Sabtu Siang 28 Oktober: Jelang Penutupan, Indonesia Posisi 6 dengan 29 Emas

28 Oktober 2023

Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Sabtu Siang 28 Oktober: Jelang Penutupan, Indonesia Posisi 6 dengan 29 Emas

Menjelang penutupan, kontingen Indonesia menempati posisi keenam klasemen perolehan medali Asian Para Games 2023.

Baca Selengkapnya

Menko PMK Muhadjir Effendy: Semua Atlet Peraih Medali Asian Para Games 2023 Diberi Hadiah Rumah

28 Oktober 2023

Menko PMK Muhadjir Effendy: Semua Atlet Peraih Medali Asian Para Games 2023 Diberi Hadiah Rumah

Menko PMK Muhadjir Effendy memastikan atlet peraih medali dalam Asian Para Games 2023 Hangzhou akan memperoleh hadiah rumah tinggal dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Malam Ini, Upacara Penutupan Asian Para Games 2023 Bawa Ragam Elemen Puisi dan Budaya Cina

28 Oktober 2023

Malam Ini, Upacara Penutupan Asian Para Games 2023 Bawa Ragam Elemen Puisi dan Budaya Cina

Penutupan Asian Para Games 2023 Hangzhou akan dilakukan Sabtu malam ini, 28 Oktober. Upacaranya akan membawa ragam elemen puisi dan budaya Cina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Sabtu Ini Penutupan, Indonesia Posisi 5 dengan 26 Emas

28 Oktober 2023

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Sabtu Ini Penutupan, Indonesia Posisi 5 dengan 26 Emas

Asian Para Games 2023 Hangzhou akan ditutup Sabtu ini, 28 Oktober 2023. Indonesia untuk sementara menempati posisi kelima klasemen perolehan medali.

Baca Selengkapnya

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Jumat Malam, 27 Oktober: Indonesia Naik ke Posisi 5

27 Oktober 2023

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Jumat Malam, 27 Oktober: Indonesia Naik ke Posisi 5

Indonesia telah mengantongi 26 medali emas, 21 perak dan 32 perunggu dalam perolehan medali Asian Para Games 2023 hingga Jumat malam, 27 Oktober

Baca Selengkapnya