Inapgoc Siapkan 35 Bentor Bagi Penonton Asian Para Games 2018

Reporter

Aditya Budiman

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 5 Oktober 2018 21:28 WIB

Asian Para Games 2018. (asianparagames2018.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Panitia Penyelenggara Asian Para Games 2018 menyiapkan tiga jenis kendaraan bagi para pengunjung yang ingin menyaksikan pertandingan. Direktur Transportasi Indonesia Asian Para Games Organizing Committee (Inapgoc) Adrianto Djokosoetono menyatakan tiga jenis kendaraan itu adalah bus Transjakarta, mobil golf (buggy car), dan bendi/becak motor (bentor) atau motor roda tiga.

Khusus untuk mobil golf dan bentor, kata Adrianto, hanya ditujukan bagi penonton penyandang disabilitas. "Kami sediakan untuk mempercepat akses mereka," katanya di Gelora Bung Karno (GBK) Arena, Jakarta, Jumat, 5 Oktober 2018.

Bentor berkapasitas satu orang itu berjumlah 35 unit. Untuk buggy, panitia menyiapkan 10 unit. Menurut Adrianto, fasilitas transportasi itu hanya ada di kawasan pintu V dan VI Stadion Utama GBK.

Lebih lanjut, kepolisian telah menyediakan sejumlah lokasi parkir bagi para penonton yang menghadiri upacara pembukaan Asian Para Games 2018. Kepala Biro Operasional Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Slamet Hadi menyatakan pemilik kendaraan pribadi bisa parkir di gedung-gedung sekitar Stadion Utama GBK.

Dari lokasi parkir, ia menambahkan, penonton bisa melanjutkannya dengan berjalan kaki ke pintu masuk terdekat atau menggunakan bus. "Kantong parkir sudah disiapkan," ucapnya.

Adapun untuk personel keamanan, Slamet melanjutkan, Polda Metro Jaya sudah menyiapkannya khusus untuk acara pembukaan. Ia mengatakan 7.361 polisi akan dikerahkan untuk mengamankan pembukaan Asian Para Games 2018. Begitu juga selama pertandingan berlangsung, 6-13 Oktober, jumlah polisi yang berjaga sekitar 8.000 orang.

Advertising
Advertising

ADITYA BUDIMAN

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo akan Tinjau Aturan NPC Soal Pemotongan Bonus Atlet Asian Para Games

17 Januari 2024

Menpora Dito Ariotedjo akan Tinjau Aturan NPC Soal Pemotongan Bonus Atlet Asian Para Games

Menpora Dito Ariotedjo menyebut NPC memiliki aturan khusus untuk mendapat pemasukkan dari bonus atlet dan pelatih berprestasi.

Baca Selengkapnya

Indonesia Penuhi Target di Asian Para Games 2023, Bekal Menuju Paralimpiade Paris 2024

29 Oktober 2023

Indonesia Penuhi Target di Asian Para Games 2023, Bekal Menuju Paralimpiade Paris 2024

Indonesia berhasil memenuhi target dalam Asian Para Games 2023, yang berakhir Sabtu, 29 Oktober.

Baca Selengkapnya

Urban Farming Tanaman Buah Merambat

29 Oktober 2023

Urban Farming Tanaman Buah Merambat

Urban farming tanaman buah merambat menjadi pilihan hobi banyak warga kota.

Baca Selengkapnya

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Indonesia Penuhi Target dan Finis di Posisi 6

29 Oktober 2023

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Indonesia Penuhi Target dan Finis di Posisi 6

Asian Para Games 2023 Hangzhou sudah usai digelar. Simak klasemen akhir perolahan medalinya.

Baca Selengkapnya

Asian Para Games 2023 Hangzhou Resmi Ditutup, Indonesia Posisi Keenam Klasemen Perolehan Medali

28 Oktober 2023

Asian Para Games 2023 Hangzhou Resmi Ditutup, Indonesia Posisi Keenam Klasemen Perolehan Medali

Asian Para Games 2023 Hangzhou resmi berakhir dengan upacara penutupan di Hangzhou Olympic Sports Centre, Cina, Sabtu malam, 28 Oktober.

Baca Selengkapnya

Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Sabtu Siang 28 Oktober: Jelang Penutupan, Indonesia Posisi 6 dengan 29 Emas

28 Oktober 2023

Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Sabtu Siang 28 Oktober: Jelang Penutupan, Indonesia Posisi 6 dengan 29 Emas

Menjelang penutupan, kontingen Indonesia menempati posisi keenam klasemen perolehan medali Asian Para Games 2023.

Baca Selengkapnya

Menko PMK Muhadjir Effendy: Semua Atlet Peraih Medali Asian Para Games 2023 Diberi Hadiah Rumah

28 Oktober 2023

Menko PMK Muhadjir Effendy: Semua Atlet Peraih Medali Asian Para Games 2023 Diberi Hadiah Rumah

Menko PMK Muhadjir Effendy memastikan atlet peraih medali dalam Asian Para Games 2023 Hangzhou akan memperoleh hadiah rumah tinggal dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Malam Ini, Upacara Penutupan Asian Para Games 2023 Bawa Ragam Elemen Puisi dan Budaya Cina

28 Oktober 2023

Malam Ini, Upacara Penutupan Asian Para Games 2023 Bawa Ragam Elemen Puisi dan Budaya Cina

Penutupan Asian Para Games 2023 Hangzhou akan dilakukan Sabtu malam ini, 28 Oktober. Upacaranya akan membawa ragam elemen puisi dan budaya Cina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Sabtu Ini Penutupan, Indonesia Posisi 5 dengan 26 Emas

28 Oktober 2023

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Sabtu Ini Penutupan, Indonesia Posisi 5 dengan 26 Emas

Asian Para Games 2023 Hangzhou akan ditutup Sabtu ini, 28 Oktober 2023. Indonesia untuk sementara menempati posisi kelima klasemen perolehan medali.

Baca Selengkapnya

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Jumat Malam, 27 Oktober: Indonesia Naik ke Posisi 5

27 Oktober 2023

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Jumat Malam, 27 Oktober: Indonesia Naik ke Posisi 5

Indonesia telah mengantongi 26 medali emas, 21 perak dan 32 perunggu dalam perolehan medali Asian Para Games 2023 hingga Jumat malam, 27 Oktober

Baca Selengkapnya